https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Nekat Terobos Palang Pintu Perlintasan

EVAKUASI : Proses evakuasi jasad Iqbal (17) yang tewas saat menerobos palang pintu perlintasan kereta api di Gunung Megang, Muara Enim. -foto: ist-

MUARA ENIM, SUMATERAEKSPRES.ID – Nahas menimpa, Iqbal  (17), seorang pelajar. Ia tewas tertabrak kereta api saat mencoba menerobos palang pintu perlintasan kereta api di KM 367+2/3 Stasiun Gunung Megang, Desa Gunung Megang Dalam, Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Kamis (20/3) sekitar pukul 10.30 WIB.

Kasi Humas Polres Muara Enim, AKP RTM Situmorang, mengatakan bahwa kecelakaan ini diduga disebabkan oleh kelalaian warga dusun III desa Gunung megang luar, kecamatan Gunung megang, Kabupaten Muara Enim yang menerobos palang pintu kereta api saat kereta api sedang melintas.

"Diduga pada saat palang pintu kereta api tertutup, Korban yang mengendarai RX King dengan nomor polisi BG 5149 DP berjalan dari arah Muara Enim menuju arah Prabumulih, menerobos palang pintu," ujarnya.

Lalu, korban berhenti di dekat kereta api yang sedang melintas dan berputar arah. "Namun, pada saat pengendara putar arah, kembali datang KA dari arah Palembang menuju Muara Enim sehingga terjadilah kecelakaan," terangnya.

BACA JUGA: Gali Fakta dan Informasi, Kompolnas Temui Keluarga Polisi Tewas Ditembak Gerebek Judi Sabung Ayam di Lampung

BACA JUGA:MENGERIKAN! 3 Polisi Tewas Ditembak di Kepala Saat Gerebek Lokasi Judi Sabung Ayam

Akibat kejadian tersebut, korban mengalami luka parah di bagian kepala dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP). Korban kemudian dibawa ke Puskesmas Gunung Megang.

"Benar terjadi laka lantas dengan fakta ditemukan titik tabrak kejadian laka lantas, TKP tidak jauh dari pemukiman warga, dan perkara laka tersebut ditangani oleh pihak kepolisian," tambah AKP RTM Situmorang.

Pihak kepolisian mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu lalu lintas, terutama di perlintasan kereta api.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan