Waspada Benjolan di Dada, Bisa Jadi Itu Kanker Payudara

Jumat 02 Feb 2024 - 23:07 WIB
Reporter : Neni
Editor : Dede Sumeks

Mengenai seberapa lama seseorang yang masuk kategori kelompok usia produktif melakukan pemeriksaan yakni, seumur hidup minimal satu kali dalam satu bulan.

"Kalau kelompok umur yang sudah tidak menstruasi lagi kita hanya menentukan tanggal pemeriksaan, misalnya pemeriksaan awal tanggal 1 maka bulan depannya tanggal 1 juga selama hidupnya,"ungkapnya.

Ia menegaskan, kuncinya jika ada benjolan di payudara tolong cepat datang ke kita melalui tombak terdepan kami salah satunya P2WPKP (Persatuan Pendukung Wanita Penyandang Kangker Payudara),

"Mereka nanti memberi masukan setelah itu mereka akan mengirimkan ke kita. Nah, itu yang paling penting yang harus diketahui masyarakat,"ujarnya 

Sedangkan pendekatan tersier adalah berhubungan dengan tenaga medis dalam penanganan  medis mulai  dari tindakan, pengobatan dan memonitor penderita. 

Ia mengimbau kepada masyarakat maupun stokeholder agar menginformasikan mengenai pentingnya deteksi dini untuk mencegah kanker payudara. Sebab, menurutnya rata-rata pasien yang datang ke RSMH adalah pasien dengan stadium 3B dan stadium 4, 

"Oleh sebab itu dengan adanya kegiatan deteksi dini insyaallah ke depan kita menangani pasien stadium satu atau stadium dua,"terangnya lagi. 

Kata Benny, penanganan penderita kanker terhambat bukan karena penderita tidak mengetahuinya. Namun, mereka segan atau malu. "Intinya jika ada benjolan didada jangan ditunda-tunda ke rumah sakit,"tegasnya 

Ia mengimbau, untuk pencegahan kanker payudara, makan makanan sehat, olahraga yang cukup, aktivitas yang cukup dan berpikir positif."

Hal ini hanya menurunkan tapi tidak mencegah makanya kita gunakan istilah pendekatan. Ciri utamanya  kangker payudara adanya benjolan yang ditakutkan baru kemudian muncul rasa nyerinya,"tukasnya.

BACA JUGA:Begini Cara Pijat PD yang Benar, Untuk Cegah dan Deteksi Kanker Payudara

BACA JUGA:Brokoli Ternyata Memiliki Efek Anti Kanker, Kok Bisa, Disini Jawabannya

Katanya, beda tumor payudara dengan kan ker payudara yakni, Tumor payudara  umumnya  tidak terasa nyeri, berbeda dengan kanker yang bisa  menimbulkan rasa nyeri. "Pada benjolan Tumor jinak, payudara bila diraba akan  terlihat jelas bentuk dan tepiannya.

Sedangkan kanker payudara, biasanya tepinya tidak jelas dan permukaan benjolan tidak halus atau rata,"tutupnya.(nni/lia)

 

Kategori :