https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tercium Bau Asap Sebelum Api Terbakar, Api Membesar Terlihat Juru Parkir

TERBAKAR: Sebuah rumah di Jl Joko, kecamatan Ilir Barat I Palembang terbakar, Sabtu (20/7) malam.-foto: ist-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Kepanikan melanda warga di kawasan Jl Joko, Kecamatan Ilir Barat I. Saat semua orang tengah menikmati  malam akhir pekan, tiba-tiba rumah seorang warga di sana terbakar.

Rumah yang dilalap si jago merah itu milik almarhum Herman. Musibah kebakaran itu terjadi, Sabtu (20/7) sekitar pukul 20.00 WIB. Adanya kobaran api yang membakar rumah itu diketahui Iwan (44), warga Jl Ki Gede Ing Suro yang saat itu tengah jaga parkir di Coffee Kitchen. Tak jauh dari lokasi rumah yang terbakar.

Sebelum api membesar, dia mencium bau asap dari bagian bawah rumah dua lantai itu. "Semakin lama bau asapnya semakin terasa. Waktu saya lihat dari dekat, ternyata api mulai membesar,” ungkap Iwan.

Saat kejadian, Iwan mengaku tidak melihat ada aktivitas di rumah itu. Biasanya, ada anak-anak almarhum yang terlihat. Namun, pada malam itu, suasana sepi. "Biasanya kalau ada anaknya, suara mereka kadang terdengar dari luar. Tapi saat kejadian itu sepi-sepi saja," beber dia.

BACA JUGA:Kebakaran di Jalan Joko, Polisi Beberkan Dugaan Awal Penyebabnya

BACA JUGA:Bantuan Cepat Korban Kebakaran di Mekar Jaya, Yana: Kami Sangat Butuh Bahan Bangunan!

Adanya kebakaran itu dilaporkan warga ke petugas pemadam kebakaran. Dengan cepat, mobil damkar dan personelnya tiba untuk membantu pemadaman.

Kapolsek Ilir Barat I, Kompol Ginanjar Aliya Sukmana mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan penyebab rumah itu terbakar dan kerugian yang dialami pemiliknya. 

"Informasi sementara, api ini berasal dari rumah Herman. Untuk kerugian masih dilakukan pendataan. Anggota tengah melakukan penyelidikan. Untuk dugaan awal api, diduga korsleting listrik," pungkasnya. 

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan