PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Terjadi peristiwa berdarah di kawasan Pasar Induk Jakabaring. Persis di gerbang masuk. Seorang pria terkapar bersimbah darah karena alami luka bacok. Kejadiannya, Minggu (14/1) pukul 03.15 WIB.
Informasi terakhir, korban yang diketahui bernama Romansyah (30) itu meninggal dalam perawatan di IGD RSUD Palembang Bari. Korban merupakan warga Lr Pertemuan Kecamatan Plaju. Kesehariannya sebagai pengemudi ojek. Dia dibacok orang tak dikenal. Bacokan mengenai beberapa bagian tubuhnya, seperti tangan, leher dan lainnya.
Marwan (54), ayah korban membenarkan jika korban pembacokan di Pasar Induk Jakabaring adalah putranya. "Saya dikasih tahu setelah ada yang datang ke rumah tadi pagi, katanya anak saya itu meninggal setelah sempat berkelahi di Pasar Induk Jakabaring," ungkap dia.
Marwan yang tak kuasa menahan kesedihannya kehilangan sang putra. Dia mengakui selama ini sang putra memang berprofesi sebagai tukang ojek di Pasar Induk Jakabaring.
BACA JUGA:Pergoki Maling ala Ninja, Kena Bacok di Kepala, Gagalkan Upaya Pencurian di Rumah Sendiri
BACA JUGA:Ternyata DPO Kasus Ini, Membuat Korban Pembacokan yang Viral Turut Diamankan Polisi
Teman korban yang mengantarkan sepeda motor Romansyah enggan menceritakan peristiwa berdarah saat itu. Marwan mengaku sama sekali tidak melihat ada gelagat aneh dari sang putra. Pada saat sebelum kejadian korban sehari-hari berprofesi tukang ojek pangkalan sudah keluar rumah sejak sebelum subuh untuk mencari penumpang.
"Anak saya ini ngojek biasanya. Temannya minta anter ke Jakabaring seperti biasa, setelah itu tidak tahu Romansyah ini berkelahi dengan siapa musuhnya belum tahu. Temannya ini yang mengantarkan motor dan dompet korban ke rumah dan memberitahu saya kejadian ini," katanya.
Kapolsek Seberang Ulu (SU) 1, Kompol Alex Andiyan didampingi Kanit Reskrim Iptu Indra Widodo membenarkan adanya peristiwa itu. "Saat ini Buser di-back up Satreskrim Polrestabes sedang memburu terduga pelaku. Identitasnya telah kami kantongi," ungkapnya.
BACA JUGA:Terkapar Luka Bacok Viral Diduga Korban Pembegalan, Ternyata Ini Motifnya
Korban menderita beberapa luka bacok. “Informasinya sempat menangkis serangan senjata tajam yang dilayangkan pelaku," sebutnya. Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) sekaligus investigasi awal, pelaku yang membacok korban lebih dari satu orang.
“Dari olah TKP dan keterangan para saksi, terkuak kalau pelaku lebih dari satu orang," ungkap Kasat Reskrim Polrestabes Palembang, AKBP Haris Dinzah. Namun, untuk motif belum terungkap. “Tunggu para pelaku tertangkap, baru jelas motifnya," kata dia. (kms/afi/)