Waisak 2024: Momen Khidmat Umat Buddha dari Palembang hingga Australia

Perayaan Waisak Wujud Harmoni Umat Buddha dari Palembang hingga Australia. Foto: adi/sumateraekspres.id--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Ribuan umat Buddha berkumpul di Pusdiklat Budhayana Sriwijaya (PBS) untuk merayakan Hari Trisuci Waisak 2568 BE/2024 pada Kamis 23 Mei 2024.

Acara tersebut menarik partisipasi umat Buddha tidak hanya dari Kota Palembang tetapi juga dari Australia. 

Dalam acara ini, para bhiksu dari Bhante Sangha Agung Indonesia (Sagin) memimpin puja bakti yang berlangsung di Aula Dharmasala PBS.

Ribuan peserta dari berbagai kalangan, baik tua, muda, anak-anak, pria, maupun wanita, duduk rapi dan khusyuk mengikuti seluruh rangkaian acara.

BACA JUGA:Perayaan Trisuci Waisak: Ribuan Umat Buddha Gelar Pradaksina Mengelilingi Mahavihara Dharmakirti, Ini Maknanya

BACA JUGA:Tokoh Muba - Banyuasin, Nur Muhammad Dukung Herman Deru Dua Periode

 Dengan bimbingan bhiksu, mereka membaca varita dan sutra. 

Setiap lembaran dibaca bersama, menciptakan suasana yang khidmat dan penuh devosi.

Para umat juga menerima percikan air berkah yang telah diberkati dan didoakan oleh para bhiksu Sagin beberapa hari sebelumnya. 

Usai puja bakti, umat memberikan penghormatan kepada bhiksu Sagin yang kembali ke kamar masing-masing.

Sukartek, Pembina Yayasan Teratai Budhayana, bersama Tono Anton Alamsyah, mengungkapkan bahwa rangkaian perayaan Waisak telah dimulai beberapa pekan sebelumnya. 

BACA JUGA:Ini Daftar Nama Perwira Polres Lahat Yang Dimutasi, PJU Hingga Kapolsek

BACA JUGA:Strategi Efektif untuk Mendukung Kecerdasan Anak Berdasarkan Penelitian

"Kegiatan dimulai dengan kerja bakti, donor darah, Yi Fo, pekan Atthasila, pekan penghayatan Dharma, pembekalan wisudhi, wisudhi, one day mindfulness, paichan 1000 Buddha dan Thian Teng, hingga puja bakti Waisak," ujarnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan