Banyak Nyamuk Bikin Tidur Tak Nyenyak? Ini 4 Bahan Alami yang Ampuh Mengusirnya Nyamuk yang Bersarang di Rumah
Ilustrasi cara mengusir nyamuk di rumah dengan menggunakan bahan alami. FOTO : NET (halodoc)--
Bukan tanpa alasan banyak krim pengusir nyamuk yang menggunakan aroma lavender.
Bunga ungu ini ternyata memiliki khasiat analgesik, antijamur, dan antiseptik.
Selain mencegah gigitan nyamuk, lavender juga memiliki efek menenangkan dan menyejukkan yang sangat efektif pada kulit.
Cara membuat obat nyamuk dari bahan alami ini adalah dengan menghancurkan bunga lavender dan mengoleskan sari bunganya pada area tubuh yang terbuka seperti lengan, kaki atau leher.
Anda juga bisa meneteskannya ke bantal atau sprei Anda untuk perlindungan maksimal.
2. Serai
Bumbu masakan ini sudah tidak asing lagi pada masakan Asia dan Indonesia.
Nyamuk tidak menyukai aroma khasnya.
Kombinasi minyak serai dan minyak zaitun memberikan 98,8% perlindungan terhadap nyamuk.
Minyak serai juga dapat digunakan secara topikal (dioleskan ke kulit) dan memberikan perlindungan menyeluruh selama 2,5 jam.
Tak hanya berbentuk minyak, serai juga bisa dipotong-potong dan diletakkan di berbagai sudut ruangan Anda juga bisa mengusir nyamuk dengan serai yang ditaruh di dalam pot.
3. Bawang Putih
Aroma bawang putih dapat mengusir nyamuk sehingga sangat cocok untuk mengusir nyamuk di rumah. Cara menggunakannya sangat sederhana.
Anda cukup meletakkan potongan bawang putih di beberapa sudut ruangan bersama dengan serai agar aromanya tidak terlalu menyengat.
4. Kulit Jeruk