Dibalik Pahitnya Sambiloto, Ini Segudang Manfaatnya Bagi Kesehatan, Yuk Cobain!

Tanaman Sambiloto-Foto: halodoc-

Berkat kandungan-kandungan di atas, berikut adalah beberapa manfaat atau khasiat dari sambiloto yang mungkin bisa Anda dapatkan. 

- Meredakan gejala pilek dan flu 

Mengonsumsi ekstrak tanaman andrographis diketahui dapat membantu meredakan gejala pilek dan flu (influenza) akibat virus berkat efek antivirus yang dimilikinya.

BACA JUGA:Ingin Puasa Tetap Sehat dan Bugar? Ini 4 Tips Menu Sehat Saat Sahur yang Jangan Dilewatkan

BACA JUGA:Berusia Ratusan Tahun, Ini Keraton Nusantara yang Tetap Eksis Hingga Kini

Gejala yang dimaksud, yaitu bersin, hidung meler, sakit tenggorokan, sakit kepala, batuk, sakit telinga, hingga kelelahan dan kurang tidur.

Bukan cuma pilek dan flu biasa, sambiloto juga bermanfaat untuk penderita Covid-19 dengan membantu meredakan gejala yang umumnya sama seperti di atas.

- Meredakan demam 

Baik digunakan tersendiri maupun bersama dengan pengobatan tradisional lainnya, ekstrak daun sambiloto dapat membantu meredakan demam.

Ramuan ekstrak daun ini dapat membantu menghilangkan panas dari tubuh. Efek antimikrobanya juga bisa melawan bakteri atau virus penyebab infeksi yang sering menimbulkan demam.

-Meningkatlan imunitas tubuh 

Kandungan andrographolide dalam tanaman sambiloto diketahui dapat membantu meningkatkan fungsi kekebalan tubuh.

Fakta tersebut dibuktikan melalui suatu penelitian di Thailand yang menguji ekstrak tanaman ini pada pasien HIV.

Menurut penelitian tersebut, sambiloto diketahui dapat meningkatkan jumlah limfosit (sel darah putih) yang berperan pada sistem imun dalam melawan virus atau bakteri penyebab penyakit.

- Meredakan dan mencegah peradangan 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan