UTBK SNBT 2025 Segera Dimulai! Inilah Jumlah Peserta yang Bakal Lulus Masuk Kampus Impian

Siapkan strategi terbaikmu, karena hanya seperempat peserta yang akan lolos UTBK SNBT 2025 dan masuk PTN impian. Foto: alfery/sumateraekspres.id--
SUMATERAEKSPRES.ID - Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) 2025 tinggal menghitung hari.
Ribuan calon mahasiswa dari seluruh Indonesia tengah bersiap-siap menghadapi salah satu tahapan krusial untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi negeri (PTN).
Antusiasme peserta tahun ini kembali tinggi, seiring meningkatnya kesadaran akan pentingnya pendidikan tinggi di era persaingan global.
Namun, di tengah semangat yang membara itu, banyak peserta yang juga mulai bertanya-tanya: “Sebenarnya, berapa banyak sih yang bakal lulus UTBK SNBT 2025?” Pertanyaan ini wajar muncul, mengingat seleksi ini dikenal cukup ketat dan persaingannya sangat sengit.
BACA JUGA:Persaingan Ketat Masuk PTN Favorit, Daya Tampung UTBK SNBT 2025 Capai 259 Ribu Kursi
BACA JUGA:20 PTN dengan Skor UTBK SNBT Tertinggi, Cek Nilai Aman Kampus Favoritmu
Jumlah Pendaftar UTBK SNBT 2025
Berdasarkan data sementara dari panitia SNPMB (Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru), jumlah pendaftar UTBK SNBT 2025 mengalami peningkatan dibanding tahun sebelumnya.
Jika pada tahun 2024 lalu jumlah peserta mencapai sekitar 800.000 orang, tahun ini mencapai angka 829.199 pendaftar.
Kenaikan ini disebabkan beberapa faktor, seperti bertambahnya lulusan SMA/SMK/MA, meningkatnya minat siswa gap year yang mencoba kembali peruntungan, serta perluasan sosialisasi SNBT ke berbagai daerah pelosok.
BACA JUGA:Apakah Nilai UTBK SNBT Bisa Digunakan untuk Hal Lain? Ini Jawabannya
BACA JUGA:UTBK SNBT 2025: Jadwal Resmi dan Daftar Perlengkapan Wajib Peserta
Pemerataan informasi ini membuat peserta dari latar belakang beragam turut meramaikan kompetisi.
Kapasitas PTN Masih Terbatas