Selain itu, mengonsumsi teh bunga telang setiap hari juga dapat membantu menjaga hidrasi tubuh selama demam.
2. Meredakan Gejala Alergi
Manfaat bunga telang untuk kesehatan berikutnya adalah meredakan gejala alergi.
Apabila gejala alergi sedang kambuh, salah satu cara alami untuk mengatasinya adalah dengan mengonsumsi teh bunga telang.
Bunga ini dipercaya dapat mengurangi produksi histamin atau zat yang dihasilkan oleh sel darah putih di dalam tubuh ketika sedang mengalami reaksi alergi atau infeksi.
3. Menjaga Kesehatan Mata
Kandungan antioksidan di dalam bunga telang yang disebut dengan proanthocyanidin diketahui dapat melancarkan aliran darah ke kapiler mata.
Hal tersebut dapat mengurangi risiko terjadinya gangguan mata, seperti glaukoma, penglihatan kabur, katarak, mata lelah, dan kerusakan retina.
BACA JUGA:Ini Dia Manfaat Teh Telur Bagi Kesehatan
BACA JUGA:Ini Dia Manfaat Daun Sambung Nyawa, Kaya Antioksidan Bisa Sehatkan Jantung
4. Melancarkan Sistem Pencernaan
Salah satu manfaat bunga telang untuk kesehatan adalah untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan.
Manfaat tersebut bisa didapat dari senyawa antioksidan di dalamnya yang mampu membantu melancarkan pencernaan.
Di samping itu, bunga telang juga mengandung zat antiradang dan antibakteri sehingga dapat membantu meredakan gejala diare.
Tak hanya itu, bunga telang juga baik untuk metabolisme tubuh, sehingga cocok dikonsumsi oleh orang yang sedang diet.
5. Mengontrol Tekanan Darah dan Gula Darah