JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID – Presiden RI Prabowo Subianto menyampaikan berbagai hal menarik dalam pidatonya pada puncak Peringatan Hari Guru Nasional, Jumat, 29 November 2024.
Salah satu hal yang mencuri perhatian adalah pengakuannya tentang masa lalu sebagai murid yang bandel, dan peran guru yang sangat besar dalam membentuk dirinya hingga menjadi presiden.
“Saya berdiri di sini karena guru-guru saya yang baik. Walaupun mungkin saya dulu murid yang agak bandel,” ungkap Prabowo.
“Namun, mereka membimbing saya dengan sabar. Berkat mereka, saya bisa berdiri di sini.”
BACA JUGA:Jelang Pengumuman Akhir Desember, Ini Jumlah Peserta yang Lulus dan Gagal UKPPPG Guru Tertentu
Komitmen Prabowo pada Pendidikan
Sebagai bentuk apresiasi terhadap guru, Prabowo menyatakan pendidikan akan menjadi prioritas utama dalam pemerintahannya.
Salah satu program yang ia janjikan adalah pengadaan televisi pintar yang canggih di seluruh sekolah, termasuk yang berada di daerah terpencil.
“Ilmu akan diberikan melalui teknologi ini. Tunggu kurang lebih 3-4 bulan lagi. Kami sedang bekerja keras untuk merealisasikannya,” jelasnya.
Menurut Prabowo, Menko PMK dan Mendikdasmen akan menghadapi tantangan besar untuk mewujudkan program tersebut, tetapi ia menyebut mereka sebagai “pahlawan bagi guru.”
Prabowo juga mengungkapkan hubungan emosionalnya dengan profesi guru karena orang tuanya adalah seorang pendidik.
“Mungkin karena orang tua saya seorang guru, beliau menanamkan pada saya bahwa guru adalah pelopor dan pahlawan pembangunan bangsa Indonesia,” katanya penuh haru.
Anggaran Pendidikan Tertinggi Sepanjang Sejarah
Prabowo mengumumkan bahwa alokasi anggaran pendidikan dalam APBN 2025 adalah yang tertinggi dalam sejarah Indonesia.