Udang Goreng Asam Jawa: Menu Cepat Saji untuk Bekal dan Makan Siang yang Menggoda
Cobain resep Udang Goreng Asam Jawa yang praktis dan nikmat! Cocok untuk bekal dan makan siang spesial. Foto: cookpad--
SUMATERAEKSPRES.ID - Kamu pecinta udang namun bosan makan udang dengan menu itu-itusaja?
Tenang, kamu bisa mencoba resep udang goreng asam jawa. Bukan hanya lezat saat digoreng dengan tepung, namun juga nikmat dengan bumbu asam seperti yang dibagikan oleh Chef Devina Hermawan salah-satunya.
Menu spesial ini, Udang Goreng Asam Jawa, sangat cocok untuk makan siang atau sebagai bekal ke kantor bagi kamu yang sibuk kerja.
Resep ini bukan hanya mudah dibuat melainkan juga menggunakan bahan-bahan sederhana yang tidak sulit ditemukan.
BACA JUGA:Yuk Coba Sambal Matah Bali, Sambal Khas yang Mudah Dibuat di Rumah, Resepnya Sederhana Kok!
Tertarik mencoba? berikut resep serta cara membuat Udang Goreng Asam Jawa ala Chef Devina Hermawan:
Bahan-bahan:
- 400 gram udang
- 6 siung bawang putih
- 1 sendok makan asam Jawa
- 1 sendok makan air
- 1/2 sendok makan garam
- 1/2 sendok makan kaldu jamur