https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Lari Happy Fun, Pulang Bawa Medali, Anggota Komunitas 46 Runs Ikut Sumeks Musi Run Seri V 2024

Fauria Tika Sari-foto: kris/sumeks-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Untuk kedua kalinya, Fauria Tika Sari kembali berpartisipasi dalam ajang lari bergengsi yang digelar Harian Sumatera Ekspres. Yakni Sumeks Musi Run Seri 2024. Sebelumnya, tahun lalu dia ikut perdana event ini.

Tahun ini, Rika turun di kategori 5K. Tak ada target waktu tertentu. Dia hanya berharap dapat meraih medali sebagai pencapaian pribadinya. “Bagi saya, yang penting bisa menyelesaikan lomba dengan baik dan bisa membawa pulang medali. Menikmati prosesnya. Intinya berlari happy fun bersama teman-teman dan mendapatkan kesehatan,” ungkap dia, kemarin (13/10).

Bersama komunitas 46 Runs yang beranggotakan teman-teman sekantornya, dia rutin berlatih lari di beberapa lokasi favorit, seperti Palembang Icon, lapangan PTC, dan Jakabaring Sport City (JSC). Menurutnya, ketiga tempat ini menawarkan suasana yang berbeda untuk berlatih, baik dari segi rute lari hingga fasilitas yang ada.

“Palembang Icon dan PTC itu lebih enak untuk latihan ringan sambil melihat suasana kota. Sedangkan di Jakabaring Sport City, suasana latihan lebih fokus dan banyak area terbuka yang cocok untuk long run,” jelasnya.

BACA JUGA:Musi Run Seri V Tahun 2024 Berhadiah Puluhan Juta Rupiah dan Bertabur Doorprize

BACA JUGA:Musi Run Gelaran Sumatera Ekspres Standar Internasional dan Profesional, Seri V Digelar 8 Desember 2024

Ikut dalam komunitas 46 Runs menjadi penyemangat tersendiri bagi Fauria untuk terus menjaga konsistensi dalam berolahraga lari. Kesibukan kerja sering kali menjadi tantangan tersendiri baginya untuk meluangkan waktu berlatih lari. “Bersama teman-teman di 46 Runs, kami saling mendukung. Kadang-kadang latihan bareng itu jadi motivasi tambahan, apalagi kalau lagi malas atau capek setelah kerja seharian,” beber dia.

Menurutnya,  olahraga sangat penting untuk menjaga kebugaran tubuh. “Manfaatnya bisa dirasakan hingga tua nanti. Jadi, saya harap generasi muda tidak melupakan pentingnya aktivitas fisik,” pesan Fauria.

Dengan ikut Sumeks Musi Run 2024, Fauria berharap bisa menginspirasi lebih banyak orang untuk menjalani gaya hidup sehat melalui olahraga. Dia menilai, Sumeks Musi Run yang digelar Harian Sumatera Ekspres bukan hanya sekadar ajang kompetisi, tapi juga bentuk komitmen untuk tetap aktif dan menjaga kesehatan.

Keikutsertaannya dalam Musi Run tahun 2024 ini juga menjadi bukti bahwa partisipasi dalam olahraga tidak mengenal batasan usia atau profesi. Juga menjadi contoh nyata bahwa di tengah kesibukan, tetap ada ruang untuk berolahraga dan menjaga kesehatan demi masa depan yang lebih baik. 

BACA JUGA:Komunitas 151 Runner Prabumulih Mengukir Jejak di Dunia Lari, Pastikan Ikut Sumeks Musi Run 2024

BACA JUGA:FOMO Positif, Sensasi Lari di Event Besar Musi Run

Untuk informasi, pendaftaran Sumeks Musi Run Seri V 2024, masih dibuka. Cukup dengan klik www.musirun.com. Sumeks Musi Run Seri V 2024 terbuka untuk umum, dengan 4 kategori.  Ada kelas 5K kategori umum dan master. Lalu ada kelas 10K kategori umum dan master.

 “Untuk usia 40 tahun ke atas masuk kategori master. Informasi lebih lanjut hubungi 0812-7105635 atau 0821-85090087,” ujar General Manager (GM) Sumatera Ekspres, H Iwan Irawan.  

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan