https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Musi Run Seri V Tahun 2024 Berhadiah Puluhan Juta Rupiah dan Bertabur Doorprize

JERSEY MUSI RUN: Panitia mengenakan contoh jersey Musi Run Seri V Tahun 2024, yang akan dikenakan peserta pada 8 Desember 2024 mendatang. FOTO: KRIS SAMIAJI/SUMEKS--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Event lomba lari Musi Run gelaran Harian Sumatera Ekspres, yang aturannya berstandar internasional dan professional, menjadi magnet pesertanya mulai dari pemula hingga atlet nasional. Musi Run Seri V akan dilaksanakan 8 Desember 2024.

Meski diikuti atlet pelari nasional, namun untuk pemula yang menjadi peserta have fun, juga berkesempatan mendapatkan hadiah.

BACA JUGA:Musi Run Gelaran Sumatera Ekspres Standar Internasional dan Profesional, Seri V Digelar 8 Desember 2024

BACA JUGA:Daftar 5K Sumeks Musi Run 2024, Safari Nurliana: Asyik Bisa Lari Bareng Teman-Teman

“Musi Run Seri V 2024 menyediakan total hadiah uang tunai puluhan juta rupiah dan banyak doorprize menarik,” ucap General Manager (GM) Sumatera Ekspres, H Iwan Irawan.

Tahun ini disediakan banyak doorprize menarik. “Sehingga bagi para runner yang belum berkempatan menjadi juara di 4 kategori tersebut, berpeluang membawa pulang hadiah menarik,” kata Iwan. 

Sejauh ini, sudah beberapa sponspor menyatakan akan men-support event Musi Run Seri V Tahun 2024 ini. Seperti Bank Mandiri Regional 2 Sumatera, Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU 3 Plaju, BRI Kanwil, PT BA, Semen Baturaja, Vicee, dan Salonpas.

“Kami masih membuka diri bagi pihak lain yang akan turut berpartisipasi menjadi sponsor,” ucapnya 

Dikatakan, event Musi Run ini merupakan race run. Bukan fun run seperti ajang serupa kebanyakan. “Masing-masing runner akan mendapatkan jersey, medali untuk semua finisher dan goodybag. Peserta juga diasuransikan,” terang Iwan.

BACA JUGA:Jos dan Yunita Target Podium, Daftar Kategori 10K Sumeks Musi Run Seri V 2024

BACA JUGA:Vicee Kolaborasi Sumeks Musi Run 2024, Vitamin C yang Pas dan Aman Dikonsumsi

Lanjut Iwan, Musi Run ini menjadi event tetap yang dilahirkan dan akan terus diadakan Harian Sumatera Ekspres. Dalam upaya mengakomodir antusiasme para penghobi dan pecinta olahraga lari.

“Antusias untuk ikut luar biasa. Baru beberapa jam dibuka, sudah puluhan yang mendaftar di hari pertama. Harapan kami, tak hanya para runner dari Sumsel yang ikut jadi peserta. Tapi juga dari semua provinsi di Indonesia,” pungkasnya.  (air)

Tag
Share