https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tahukah Kamu? Memanaskan Mesin Mobil di Pagi Hari Tidak Zamannya Lagi. Ini Penjelasannya!

Memanaskan mesin mobil di pagi hari, sudah tidak zamannya lagi. Foto: daihatsu--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Mesin kendaraan wajib dipanaskan. Pagi hari sebelum kita gunakan, ada baiknya memang mesin kita panaskan terlebih dahulu. 

Mungkin secara tidak sadar kita tidak tahu apa fungsi memanaskan mesin.

Adapun fungsi memanaskan mesin di pagi hari adalah supaya pelumas bersirkulasi di dalam mesin.

Sehingga saat mobil ataupun motor tidak dipanaskan pada jangka waktu yang lama, komponen yang ada dalam mesin bisa rusak karena pelumasan belum terjadi secara sempurna.

BACA JUGA:Kamu Suka Belanja Ikan di Pasar? Awas Jangan Sampai Salah PIlih, Ini Tips Mengetahui Ikan Masih Segar!

Pemanasan mesin ini sendiri sebenarnya sudah diajarkan oleh orang tua kita sejak dulu.

Dalam image mereka, memanaskan mesin sebelum mulai beraktivitas, kurang lebih selama tiga hingga lima menit.

Tujuan utamanya yaitu untuk menjaga kondisi mesin atau komponen lainnya agar bisa bekerja dengan optimal, ketika mobil tersebut akan digunakan ke suatu tempat tujuan.

Pertanyaan yang sekarang ini masih terdengar, yakni apakah pemilik mobil zaman now masih perlu memanaskan mobil di pagi hari?

BACA JUGA:Ada Apa Ya? Kok Sejumlah Cabor Malah Pertanyakan Tes Fisik dan Kesehatan Atlet Sumsel yang Digelar KONI Sumsel

Melansir keterangan AUTO 2000, Tentang Memanaskan Mesin Mobil Di Pagi Hari untuk teknologi canggih yang ada pada mobil keluaran terbaru menjadikan pemilik tidak perlu melakukan kebiasaan memanaskan mesin mobil setiap pagi. 

Dengan sistem injeksi bahan bakar yang sudah didukung oleh sistem kontrol dengan komputer tidak perlu lagi ada pemanasan, apalagi sampai digas kencang.

Hanya akan membuang-buang bahan bakar saja, karena teknologi mobil zaman now sudah lebih canggih dibanding mobil keluaran dulu.

Jadi mobil sekarang itu sudah tidak lagi menggunakan karburator, tidak perlu ada pemanasan lagi sebelum mulai beraktivitas.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan