Ini Urutan Film Marvel Sesuai Kronologi MCU

Urutan film Marvel. Foto: Marvel--

T'Challa pertama kali muncul di Civil War dalam pencarian pembunuh ayahnya. Setelah kembali ke Wakanda, dia menjadi raja dan harus menghadapi Eric Killmonger yang ingin merebut takhta. Ini adalah sebuah konflik budaya dan kekuasaan yang mendebarkan.

20. Thor: Ragnarok (2017)

Setelah Avengers: Age of Ultron, Thor ditawan di Planet Sakaar dan harus bertarung di arena gladiator melawan Hulk. Cerita ini mengungkapkan lebih banyak tentang masa lalu dan konflik di Asgard.

21. Ant-Man and the Wasp (2018)

Scott Lang, si manusia semut, harus menghadapi konsekuensi dari pilihannya di Civil War. Dia terlibat dalam misi darurat bersama Hope van Dyne, anak Hank Pym. Misi ini membawa mereka ke Quantum Realm, yang menjadi inti cerita film ini.

22. Avengers: Infinity War (2018)

Waktunya kembali bersatu dengan para Avengers dalam menghadapi musuh terkuat, Thanos. Thanos mengincar Infinity Stones, dan pertempuran epik tak terelakkan.

Sayangnya, sebagian besar dari para superhero Avengers mengalami nasib tragis setelah Thanos berhasil menggunakannya. Namun, cerita tentang Thor yang mendapat senjata baru setelah kehilangan Mjolnir di Thor: Ragnarok juga sangat mengesankan

23. Avengers: Endgame (2019)

Akhirnya, kita sampai di penghujung Phase 3 MCU. Endgame adalah momen puncak cerita para Avengers yang harus bersatu sekali lagi untuk mengatasi kehancuran yang disebabkan oleh Thanos.

Mereka menggunakan Quantum Realm milik Ant-Man untuk mengembalikan setengah populasi manusia yang telah menghilang. Ini adalah film yang penuh emosi dan epik yang memukau. 

BACA JUGA:Sering Nonton Film Horor Ternyata ada Efek Sampingnya juga

BACA JUGA:Film The School For Good and Evil: Tidak Ada Manusia yang Selamanya Baik ataupun Jahat

24. Shang-Chi and The Legend of the Ten Rings (2021)

Masuk ke Phase 4 MCU, kita diperkenalkan pada Shang-Chi, superhero baru dengan kemampuan bela diri yang luar biasa. Ceritanya berkisah tentang organisasi misterius bernama Ten Rings yang memiliki kaitan dengan ayah Shang-Chi. Perebutan Ten Rings membawa kita ke dalam konflik yang sangat menegangkan, dan bahkan ada hubungan dengan Tony Stark.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan