Viral Mobil Pemadam Kebakaran Terbengkalai, Begini Reaksi Bupati OKU Timur

Viral Mobil Pemadam Kebakaran Terbengkalai, Begini Reaksi Bupati OKU Timur

OKU TIMUR, SUMATERAEKSPRES.ID - Satu unit mobil pemadam kebakaran (damkar) yang merupakan aset dari Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Pol PP dan Damkar) OKU Timur telah menarik perhatian warga setempat. Mobil ini, dengan nomor polisi BG 9595 Y, telah terparkir di salah satu bengkel di wilayah Kota Baru Selatan, Martapura, selama berbulan-bulan. Mobil Damkar ini berasal dari Posko 5 Belitang Mulya dan tampaknya telah terbengkalai serta tidak mendapat perawatan yang memadai. Menyikapi masalah ini, Bupati OKU Timur, Ir. H Lanosin, memberikan klarifikasinya. Dia menyebut bahwa laporan terakhir yang diterimanya mengindikasikan bahwa mobil damkar tersebut mengalami kerusakan parah setelah mengalami kecelakaan. BACA JUGA : Dorongan DPC PKB OKU Timur untuk Cak Imin sebagai Calon Wakil Presiden Mengiringi Prabowo "Izin terakhir yang saya terima adalah bahwa mobil damkar ini mengalami kecelakaan saat sedang menjalankan tugas di Semendaway Timur. Laporan tersebut juga menyatakan bahwa mobil ini bisa diperbaiki," ungkapnya. Lanosin menambahkan, "Saya akan segera mencari informasi lebih lanjut. Jika memang mobil ini dibiarkan terbengkalai begitu saja, itu sangat disayangkan." Menurutnya, armada pemadam kebakaran sangat penting, terutama dalam menghadapi musim kemarau seperti sekarang. BACA JUGA : Baru Dilantik, Komisioner Bawaslu OKU Timur Siap Jalankan Tugas Pengawasan Pemilu Dia juga mengungkapkan bahwa ada rencana untuk memisahkan Satuan Pol PP dan Damkar menjadi dua entitas yang berbeda, rencana ini telah mengalami kemajuan. "Kami sudah memiliki rencana peraturan daerah terkait pemisahan ini, dan sekarang tinggal menurunkannya menjadi peraturan bupati," kata Bupati.

Segera Atasi Keluhan Warga

Dia menegaskan bahwa keluhan masyarakat tentang kesiapan petugas dan peralatan pemadam kebakaran akan mereka perbaiki.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan