https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Kembali Berjaya! Sheva Alfiano Bukukan 11 Gol, Rebut Gelar Top Scorer di Festival Arena Palembang

Kembali Berjaya! Sheva Alfiano Bukukan 11 Gol, Rebut Gelar Top Scorer di Festival Arena Palembang PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Abqory Sheva Alfiano, sang Penyerang Hebat dari Sekolah Sepak Bola (SSB) Palembang Soccer Skills (PSS), kembali menyabet gelar juara sebagai pencetak gol terbanyak alias Top Scorer! Hebatnya, kali ini Sheva, panggilan akrab Abqory Sheva Alfiano, berhasil menyabet predikat tersebut dalam ajang yang tak kalah seru, Festival Arena Palembang di Stadion Kamboja pada 24-25 Juni 2023. Sheva Alfiano .mengungguli pemain lain dan meraih gelar Top Scorer dengan mengoleksi luar biasa sebanyak 11 gol dalam kategori U-12! Begitu hebatnya perjalanan gol-gol yang diciptakan oleh Sheva Alfiano, seorang pemain berbakat yang lahir dan tumbuh di Palembang pada tanggal 26 Januari 2012.

BACA JUGA : INFO LOKER TERBARU, PT Pos Properti Indonesia Butuh Karyawan. Lulusan SMK, Yuks Merapat!
Ia berhasil menyarangkan tiga gol ke gawang SSB Pusri, tiga gol ke gawang SSB Limas Palembang, satu gol ke gawang Junior Soccer School (JSS) dalam babak delapan besar, dan satu gol penentu di laga semifinal saat menghadapi SSB Putra Sunda. "Alhamdulillah, bagi saya, gelar Top Scorer bukanlah tujuan utama. Yang paling berarti bagiku, sebagai anak-anak atau pemain muda, adalah merasakan semangat persaingan dan kebahagiaan dalam bermain sepak bola," ungkapnya dengan rasa syukur yang tak terhingga. Ini bukanlah kali pertama Sheva Alfiano menorehkan namanya sebagai Top Scorer dalam ajang yang sama. Pada tahun lalu, ia juga berhasil menjadi Top Scorer Festival Arena Palembang dalam kategori U-10 dengan mengoleksi 13 gol yang mengagumkan.
BACA JUGA : Doakan Adik Rektor Unsri dari Tanah Suci, Ratu Dewa Ternyata Sempat Sampaikan Permintaan ke Almarhum, Apa Itu?

Top Skor pada beberapa ajang bergengsi

Sebelumnya, Sheva Alfiano juga telah memperoleh gelar Top Scorer dalam sejumlah acara bergengsi, seperti Garudan Anak Nusantara Regional Sumsel U-10 2022.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan