Mentor dan Jenderal Panutan, Ternyata Ini Sosok Orang Tua Kapolda Sumsel A Rachmad Wibowo, Bukan Kaleng-Kaleng

Jumat 13 Sep 2024 - 10:39 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Andre Jedor

PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID -  Ada sisi lain mengharukan, dari rangkaian kerja Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, mendengarkan arahan Presiden RI Joko Widodo, di Istana Negara, IKN Nusantara, Kalimantan Timur (Kaltim), Kamis siang (12/9).

Mampir ke Polda Kaltim, Rachmad memandangi foto-foto Kapolda Kaltim dari masa ke masa. Sampai akhirnya dia melihat salah satu foto di barisan atas. Nomor 5 dari kiri, atau Kapolda Kaltim ke-5.

Yakni, foto Brigjen Pol Drs Jacky Mardono. Kapolda Kaltim, periode 9 Oktober 1984 – 9 Juni 1897.  “Tetap gagah my hero …,” tulis Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmad Wibowo SIK, pada akun instagramnya.

Video reels dalam unggahan itu, dengan backsound lagu Ayah dari Seventeen. Sudah diputar hampir 8.000 kali oleh warganet, hingga Jumat pagi (13/9). Rachmad tersenyum, bangga, sambil menunjuk foto mendiang ayahnya itu.

BACA JUGA:Presiden Jokowi Ingatkan Seragam Berdampak Sangat Besar, Arahan ke Pejabat TNI-Polri di IKN Nusantara

BACA JUGA:Presiden Jokowi Minta TNI-Polri Bawa Semangat Transformasi IKN ke Daerah

Lulusan Akpol 1993 itu pun mendadak melow dan romantis, menuliskan:

”Engkaulah nafasku

Yang menjaga di dalam hidupku

Kau ajarkan aku menjadi yang terbaik …

-----

Kau tak pernah lelah

Sebagai penopang dalam hidupku

Kau berikan aku semua yang terindah …”

Dalam video tersebut, Rachmad terlihat bersama Kapolda Kaltim Irjen Pol Nanang Avianto (Akpol 1990), didampingi Wakapolda Kaltim Brigjen Pol Muhammad Sabilul Alif (Akpol 1996).

Kategori :