Selangkah Lagi Menuju Semifinal, Timnas Indonesia Libas Kamboja 2-0, Kokoh di Puncak Klasemen Group A Piala AF

Sabtu 20 Jul 2024 - 22:05 WIB
Reporter : martha
Editor : Irfan Sumeks

Timnas Indonesia Libas Kamboja 2-0, Kokoh di Puncak Klasemen Group A
SURABAYA-Hasil gemilang dicapai timnas Indonesia U-19. Dalam laga lanjutan fase grup di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (20/7) malam, skuad Garuda Nusantara sukses melibas Kamboja dengan skor telak 2-0.
Hasil ini mengantarkan Indonesia kokoh di puncak klasemen sementara Group A dengan 6 poin. Ditempel ketat Filipina dan Timor Leste masing-masing dengan 3 poin. Sedangkan di dasar klasemen sementara ada Kamboja dengan poin 0, karena belum belum pernah menang dalam dua kali pertandingan.

Pelatih Indonesia, Indra Sjafri menerapkan strategi 3-4-3. Dia menurunkan Ikram Algiffari sebagai penjaga gawang. Kemudian, Kadek Arel, Muhammad Iqbal Gwijangge, Alfharezzi Buffon; Muhammad Mufli Hidayat, Toni Firmansyah, Figo Dennis Saputrananto, Dony Tri Pamungkas; Arlyansyah Abdulmanan, Arkhan Kaka Putra Purwan-to,dan  Riski Afrisal.

Sedangkan Kamboja menggunakan pola 5-2-3. Para pemain yang diturunkan dalam laga tadi malam yakni Mat Lany sebagai penjaga Gawang. Lalu ada, Soon Thavisiv, Em Chhumsideth, Tum Makara, Chheang Kimsong, Chhin Vennin; Bong Samuel, Lim Lucca Thong; Eav Sovannara, Sorm Borith, dan Phoeuk Thatthai.

Laga babak pertama Indonesia versus Kamboja berakhir imbang 0-0. Para pemain Indonesia meski mendominasi permainan tapi kesulitan untuk menjebol gawang Kamboja.
Pun begitu di setengah awal babak kedua. Kapten Timnas Indonesia, Dony Tri dan kawan-kawannya mendapat

sejumlah kesempatan, tapi gagal berbuah gol. Akhirnya, pada menit ke-71 lewat, sundulan cantik Kadek Arel yang memanfaatkan tendangan sudut dari Muhammad Kafiatur meluncur ke gawang Kamboja yang dijaga Mat Lany.
Skor berubah 1-0. 15 menit kemudian, Indonesia menambah keunggulan 2-0 lewat sontekan maut  Iqbal Gwijangge. Dia berhasil mengolah si kulit bundar dari sepak pojok Muhammad Kafiatur. Pertandingan itu akhirnya berakhir dengan skor tetap 2-0 untuk kemenangan timnas Indonesia. Dengan kekalahan ini, itu berarti strategis khusus yang disiapkan pelatih U-19 Kamboja, Phea Sopheaktra, tak berjalan dengan baik.
Padahal dia mengaku akan berusaha semaksimal mungkin untuk melindungi gawangnya dari kebobolan terlebih dahulu. “Setelah itu saya mencoba untuk mendapatkan beberapa peluang untuk melakukan serangan balik atau sedikit menyerang,” imbuhnya. Sayangnya, usaha itu tak sesuai rencana. Dengan hasil ini, Kamboja terancam pulang lebih awal dari Piala AFF U-19 ini.(*)

Kategori :