KAYUAGUNG, SUMATERAEKSPRES.ID - Setelah menunggu cukup lama, akhirnya air surut, akhirnya warga Desa Lingkis Kecamatan Jejawi, OKI kini surut. Dan, kemarin warga yang terkena dampak banjir dan mendapatkan 65 paket Kementerian Sosial (Kemensos).
Kepala Desa Lingkis, Supiyanto, mengatakan, bantuan ini diberikan dari (Kemensos) melalui Dinas Sosial Provinsi dan Dinsos OKI. "Ini bentuk perhatian dari pemerintah untuk warga kami," terangnya, kemarin (25/4).
Bantuan yang diterima berupa baju dewasa dan anak-anak, makan serta lauk siap saji. Ia juga mengucapkan terima kasih atas bantuan tersebut meski banjir sudah lama surut.
BACA JUGA:Perbaiki Infastruktur Pasca Banjir, Siapkan Rp60 Miliar
BACA JUGA:Berjibaku, Seberangkan Ambulan Pakai Rakit, Dampak Jembatan Putus karena Banjir Muratara
Semoga bantuan yang diterima warga berdampak banjir tersebut bisa bermanfaat. Masih kata banjir ini merupakan banjir yang terjadi saat Sungai meluap,” katanya.
Dikatakannya, selama banjir warga yang berdampak tidak ada yang mengungsi karena rumah mereka merupakan rumah panggung. "Sekarang aktivitas warga sudah normal kembali," imbuhnya.
BACA JUGA:Dampak Tragis Banjir di Muratara: Jembatan Putus, Rumah Hanyut, Korban Jiwa Meningkat
Sementara itu, Tomi salah satu korban terdampak banjir mengucapkan terima kasih dengan bantuan tersebut. “Semoga bisa bermanfaat bagi warga yang berdampak,” katanya seraya mengaku saat ini banjir sudah surut dan warga sudah beraktivitas normal kembali. (uni)