Mengungkap 6 Ritual Wajib saat Perayaan Imlek bagi Umat Khonghucu, Apa Saja?

Kamis 01 Feb 2024 - 01:28 WIB
Reporter : kholid
Editor : Alfery

SUMATERAEKSPRES.ID - Perayaan Imlek tahun ini tepatnya pada 10 Februari 2024. Imlek merupakan salah satu perayaan hari raya bagi umat Khonghucu ataupun masyarakat Tionghoa.

Saat perayaan Imlek tentu ada ibadah-ibadah yang wajib dilaksanakan umat Khonghucu. 

Sebelum ibadah itu dilaksanakan, biasa petugas di Vihara mulai melakukn persiapan.  

Rangkaian ritual perayaan Imlek dimulai dari sepekan sebelum Tahun Baru Imlek dan berakhir dua pekan setelahnya pada saat perayaan Cap Go Meh.

BACA JUGA:Bukan Hanya Satu, Ini 7 Jenis Kue Mangkok Khas Imlek, Berikut Rahasia Pembuatannya

BACA JUGA:Dimakan Ramai-ramai, Ini Makna Salad Yu Seng Khas Imlek

Sumateraekspres.id merangkum dari berbagai sumber, berikut ritual ibadah wajib dilakukan umat Khonghucu saat perayaan Imlek.

1. Memandikan patung

Ritual memandikan atau menyucikan patung yang dilakukan setahun sekali itu merupakan rangkaian dalam menyambut tahun baru Imlek.

Berbagai persiapan dilakukan warga menjelang Imlek. Kesibukan biasanya meningkat sepekan sebelumnya.

Bukan hanya di rumah masing-masing, persiapan Imlek juga dilakukan di rumah-rumah ibadah, terutama vihara dan klenteng.

BACA JUGA:Yuk Mengenal Telur Teh Hidangan Khas Imlek, Begini Filosofi hingga Cara Membuatnya

BACA JUGA:Awas Malapetaka, Berikut 11 Pantangan Saat Perayaan Imlek

2. Ibadah Er Shi Sheng An

Salah satu rangkaian ibadah Imlek, umat Khonghucu melaksanakan ibadah yang disebut disebut Er Shi Sheng An atau Ji Si Siang An, yakni memanjatkan puji syukur atas keselamatan dan berkah yang telah diterima selama 1 tahun.

Kategori :