KAYUAGUNG,SUMATERAEKSPRES.ID- Pengguna jalan tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayuagung (Terpeka) mengeluhkan kondisi toilet di KM 306 B arah Pematang Panggang yang kotor dan bau busuk.
Kondisi tersebut dikarenakan toilet yang ada di rest area KM 306 tersebut mengalami mampet.
Alhasil bukan hanya terkesen jorok namun menimbulkan bau tak sedap bahkan berdampak pada kesehatan manusia.
Bau menyengat dan ketidaknyamanan pengguna jalan tersebut diungkapkan Aliyah pengguna fasilitas umum toilet yang hendak beristirahat di Kam 306 B arah Pematang Panggang tersebut.
BACA JUGA:Usai Diresmikan Presiden, Jalan Tol Indraprabu Masih Gratis
BACA JUGA:Truk Ekspedisi Terbakar 8 Jam di Jalan Tol
Ia mengaku, sangat jijik melihat kondisi toilet kotor dan bau.
"Ini yang kedua kalinya saya temukan kondisi seperti itu," akuinya, kemarin (22/11).
Hal ini terjadi di seluruh toilet yang ada di rest area tersebut.
"Karena kondisi seperti ini membuatnya yang akan menuju Palembang mengurungkan niatnya untuk ke toilet ini," akuinya.
BACA JUGA:Meski Belum Operasional, Rombongan Sapi Sudah Cicipi Jalan Tol Palembang Banyuasin
BACA JUGA:Soroti Kerusakan Jalan Tol dan Jalintim
Aliyah bahkan ingin muntah saat masuk ke toilet itu."Bau sudah tidak sehat lagi buat kesehatan," cetusnya.
Bahkan ada pengguna lainnya, Herman mengatakan kondisi ini sudah cukup lama terjadi.
"Kelihatannya pengelola tol terkesan membiarkan kondisi tersebut. Padahal keberadaan toilet ini sangat penting di rest area," katanya.
Biasanya, lanjutnya, penumpang yang berhenti di rest area tidak hanya untuk sekedar istirahat tapi juga ingin membuang air kecil maupun besar ke toilet.
BACA JUGA:Tips Berkendara Secara Aman di Jalan Tol
BACA JUGA:Kebut Perbaikan Jalan Tol