https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Inilah Data Jumlah Peserta Lulus dan Gagal dalam UKPPPG Guru Tertentu 2024

Berikut ini merupakan Data Jumlah Peserta Lulus dan Gagal dalam UKPPPG Guru Tertentu 2024-Foto: IST-

JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID — Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Guru Tertentu 2024 telah memasuki tahap ketiga.

Setelah melalui proses panjang, kini peserta tahap Piloting 3 sedang menantikan hasil ujian yang dijadwalkan akan diumumkan pada akhir Desember 2024.

Dari dua tahap awal sebelumnya, tercatat sebanyak 290.783 peserta dinyatakan lulus dalam program PPG Guru Tertentu tahap 1 dan 2.

Namun, tidak semua peserta berhasil mencapai standar kelulusan. Tercatat, lebih dari 15 ribu peserta gagal dalam Uji Kompetensi Pendidikan Profesi Guru (UKPPPG) pada tahap Piloting 1 dan 2.

BACA JUGA:Begini Cara Mengecek Apakah Anda Lulus atau Tidak di UKPPPG Guru Tertentu Piloting 3

BACA JUGA:Panitia Bahas Persentase Lulus UKPPPG Sebelum Pengumuman, Ini Jadwal Piloting 3 Terima Tunjangan Sertifikasi

Kelulusan Tidak Dijamin 100 Persen untuk Peserta Piloting 3

Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Dirjen GTK), Prof. Nunuk Suryani, menegaskan bahwa kelulusan tidak dapat dijamin untuk seluruh peserta tahap ketiga.

“Bagi peserta yang belum lulus, jangan khawatir atau berkecil hati. Bapak dan Ibu dapat mengikuti ujian ulang UKPPPG pada awal tahun 2025,” ujar Prof. Nunuk melalui akun Instagram resminya, @nunuksuryani.

Peserta yang tidak lulus pada tahap ini akan memiliki status retaker dan dapat mengikuti ujian ulang.

 

Program ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan pemerintah untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme guru di Indonesia.

TONTON VIDEO TERKAIT GURU HEBAT:

Langkah Selanjutnya Setelah Lulus UKPPPG

Bagi peserta yang dinyatakan lulus UKPPPG, terdapat beberapa langkah penting yang harus dilakukan untuk memastikan proses pencairan tunjangan berjalan lancar.

Berikut lima tahapan yang perlu diikuti:

1. Memperoleh Sertifikat Pendidik

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan