Halo-halo! Mulai 17 November, Diskon Tarif Tol Terbanggi Besar-Kayu Agung Menjadi 15% Sampai Tanggal Ini!
Mulai 17 November, diskon tarif Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung turun menjadi 15%. Foto: tolkayuagung--
SUMATERAEKSPRES.ID - PT Hutama Karya (HK) akan menurunkan diskon tarif Jalan Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung (Terpeka) dari 30% menjadi 15%.
Perubahan diskon ini akan berlaku mulai hari Minggu, 17 November 2024, pukul 22.00 WIB.
Perubahan Diskon Tarif Berlaku Hingga 17 Desember 2024
Menurut EVP Sekretaris Perusahaan PT Hutama Karya, Adjib Al Hakim, diskon 15% ini akan berlaku selama satu bulan, yaitu hingga 17 Desember 2024, pukul 21.59 WIB.
Setelah itu, tarif tol akan kembali normal tanpa diskon.
BACA JUGA:Dua Pengendara Pick up Gosong di Jalan Tol Bayung Lencir-Tempino, Diduga Angkut BBM Ilegal
BACA JUGA:Pria Diduga ODGJ Acungkan Pistol Mainan, Polsek Pangkalan Amankan Iwan ke RSJ
Diskon ini hanya berlaku bagi pengguna jalan yang melakukan pembayaran menggunakan kartu uang elektronik dengan saldo yang mencukupi.
Pengguna yang tidak memiliki saldo yang cukup dan harus mengisi ulang di jalur kurang saldo tidak akan mendapatkan diskon.
Penyesuaian Tarif Pertama Sejak 2020
Perubahan tarif ini merupakan penyesuaian pertama sejak Jalan Tol Terbanggi Besar-Pematang Panggang-Kayu Agung mulai beroperasi pada tahun 2020.
Penyesuaian ini dilakukan sejalan dengan keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta ketentuan dalam Undang-Undang No. 2 Tahun 2022 tentang Jalan.