Sambangi Sekolah, Pastikan Umur 17 Tahun Miliki e-KTP

Jumat 29 Sep 2023 - 23:28 WIB
Reporter : dedesumeks
Editor : dedesumeks

KAYUAGUNG - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Pemkab OKI menargetkan telah melakukan perekaman e-KTP bagi pemula di atas 90 persen. Dan, cara perekaman jemput bola ke sekolah dan ke desa-desa di OKI. Kepala Disdukcapil OKI Hendri mengatakan, sekarang pihaknya rutin melakukan perekaman di sekolah memastikan semua siswa yang masuk usia 17 tahun melakukan perekaman.

"Alhamdulillah sudah banyak sekolah yang disambangi sampai saat ini," terangnya kemarin (29/9). Selain menyambangi sekolah, lanjutnya, Disdukcapil OKI melakukan program jemput bola ke desa-desa di Kabupaten OKI.
Ia juga mengatakan program OKI Mandira Goes to School memberikan pelayanan perekaman KTP dan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) di SMK Negeri 1 OKI.
“Program kita ada jemput bola ke desa guna memberikan pelayanan perekaman KTP, aktivasi IKD serta KK. Seperti di desa-desa yang ada di Kecamatan Jejawi, OKI,” tuturnya.
Wilayah OKI, katanya, sangat luas. Sehingga semua pelayanan harus dipermudah guna menyukseskan pilpres dan pemilu kedepan.
“Kita juga jemput bola ke daerah perairan. Karena dengan jemput bola akan mudah terjangkau dan efektif dalam membantu pendataan warga,” jelasnya.
Ia juga menargetkan perekaman e-KTP di OKI bisa tercapai. Karena itu, ia meminta dukungan masyarakat OKI agar program ini bisa berjalan dengan baik. “Soal blanko kalau kurang kami berkordinasi ke pusat untuk meminta bantuan. Dan, alhamdulillah hingga kini tak ada masalah," tandasnya. (uni)  
Tags :
Kategori :

Terkait