https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Tawuran Pemuda di Muara Rupit Ganggu Ketentraman Masyarakat Selama Ramadhan

Tawuran antar pemuda di Muara Rupit ganggu ketenangan Ramadhan. Polisi siap ambil tindakan tegas untuk pastikan keamanan warga. Foto:Ist/Sumateraekspres.id--

MURATARA, SUMATERAEKSPRES.IDAksi tawuran antar kelompok pemuda di Kelurahan Muara Rupit, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) terjadi pada Sabtu malam (15/3), dan menjadi sorotan di tengah bulan suci Ramadhan 2025. 

Insiden tersebut menyebabkan keresahan di masyarakat, mengganggu ketenangan dan kekhusyukan beribadah.

Kapolres Musi Rawas (Mura) AKBP Koko Arianto Wardhani melalui Kasat Reskrim AKP Sopian Hadi menjelaskan, pihak kepolisian akan segera mengambil langkah tegas untuk menanggulangi masalah ini. 

"Kami akan menerjunkan tim untuk melakukan sweeping di wilayah rawan dan memastikan para pelaku tawuran segera diamankan," ujar AKP Sopian Hadi pada Minggu (16/3).

BACA JUGA: Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Digelar, Beragam Aktivitas Seru Hadir di GBK!

BACA JUGA:Alasan Mengapa Pejabat Negara dan Anggota DPRD Dilarang Menerima Fee dari Swasta

Polisi juga berencana meningkatkan patroli rutin, terutama pada jam-jam rawan agar kejadian serupa tidak terulang. 

"Kami mengimbau kepada masyarakat, terutama orang tua, untuk selalu mengawasi anak-anak mereka dan memastikan mereka tidak keluar larut malam tanpa alasan yang jelas," lanjutnya.

Sebagai bagian dari upaya pencegahan lebih lanjut, kepolisian akan berkoordinasi dengan tokoh masyarakat, tokoh agama, dan pemerintah setempat.

Hal ini dilakukan untuk mencari solusi preventif agar ketertiban tetap terjaga selama bulan Ramadhan.

BACA JUGA:Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Akan Segera Ditutup, Ini Bidang Pekerjaan dengan Kebutuhan Terbanyak

BACA JUGA:Sempat Diwarnai Ketegangan di Desa Taja Indah, Warga Tahan Proyek Pembangunan SUTET di Banyuasin

"Kami tidak akan menoleransi tindakan yang dapat mengganggu ketenteraman masyarakat. 

Apabila ada yang terlibat tawuran lagi, kami akan menindak tegas sesuai dengan hukum yang berlaku," tegas AKP Sopian Hadi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan