Braaak! Mobil Dobel Cabin Hantam Motor dan Truk Fuso, 2 Tewas di Jalur Sekayu-Lubuk Linggau, Ini Kronologisnya

Kecelakaan Tragis, Mobil dobel cabin menyeret motor dan menabrak truk fuso, dua korban meninggal dunia. Foto: yudi/sumateraekspres.id--
MUBA, SUMATERAEKSPRES.ID- Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas Jalan Nasional Sekayu - Lubuk Linggau, tepatnya di Km 164 Kelurahan Babat, Kecamatan Babat Toman, sekitar pukul 19.50 WIB, Jumat (14/3/2025).
Kecelakaan ini melibatkan tiga kendaraan, yaitu sepeda motor, mobil dobel cabin, dan truk fuso, yang mengakibatkan dua orang meninggal dunia dan satu korban luka berat.
Kecelakaan tragis itu, bermula ketika Sugihartomoyo (28), warga Desa Serekah, mengendarai motor Honda Vario dengan nomor polisi BG 4966 AAQ.
Ia membonceng anaknya, Rizky Asitia (7), serta istrinya Fitriani (26) yang tengah hamil. Mereka melaju dari arah Lubuk Linggau menuju Sekayu.
BACA JUGA: Kecelakaan Tabrak Lari di Lahat Viral di Media Sosial, Rekaman CCTV Menjadi Bukti
BACA JUGA:Kecelakaan Maut di Jalan Lintas Lahat-Pagaralam, Satu Tewas dan Dua Luka-Luka
Dari arah belakang, sebuah mobil dobel cabin Mitsubishi Strada dengan nomor polisi BG 8566 BI yang dikemudikan Ria Agustin (38), warga Talang Jambi, Kota Palembang, melaju dengan kecepatan tinggi.
Diduga karena kondisi jalan yang gelap, Ria tidak melihat keberadaan motor di depannya.
Mobil tersebut langsung menghantam motor Sugihartomoyo dan menyeretnya beberapa meter ke depan.
Tak berhenti di situ, mobil dobel cabin kemudian terdorong dan menabrak bak truk fuso dengan nomor polisi 8658 MY yang dikemudikan Abdul Hamid (34), warga Pemulutan.
BACA JUGA:Kecelakaan Maut di Desa Tugu Jaya, Pengendara Yamaha Vixion Tewas Setelah Tertabrak Truk Hino
BACA JUGA:Warga Berebut Telur di Lokasi Kecelakaan, Aksi Mereka Tuai Kecaman Netizen
Akibat benturan keras ini, Sugihartomoyo dan anaknya Rizky mengalami luka berat dan akhirnya meninggal dunia di lokasi kejadian.
Sementara itu, Fitriani mengalami luka parah dan segera dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sekayu untuk mendapatkan perawatan intensif.