Astra Motor Sumsel dan Pegiat Lingkungan Bersinergi untuk Keberlanjutan

SINERGI: Astra Motor Sumsel bersinergi dengan peguat lingkungan berkomitmen terhadap keberlanjutan dengan luncurkan dua motor listrik terbaru Honda ICON e dan Honda CUV e.-foto: ardila/sumeks-
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Astra Motor Sumsel kembali menegaskan komitmennya terhadap keberlanjutan dengan meluncurkan dua motor listrik terbaru, Honda ICON e: dan Honda CUV e:. Berbeda dari peluncuran sebelumnya, kali ini Astra Motor Sumsel menggandeng para pegiat lingkungan yang aktif meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga alam.
Acara yang digelar di PTC ini menghadirkan talkshow bertajuk "Sustainability in Harmony” bersama Alif Priyono, seniman dari komunitas WASTE>ART, dan Nyimas Eli Agustina, pendiri Bank Sampah Kenanga. Kehadiran mereka menambah nilai edukatif dalam acara, mengingat keduanya memiliki peran besar dalam upaya pelestarian lingkungan melalui seni dan pengelolaan limbah.
Alif Priyono, seniman yang telah meraih berbagai penghargaan, termasuk SATU Indonesia Award dari Astra dan pemenang kompetisi poster 6th Bangkok World Film Festival, menampilkan salah satu karyanya yang berjudul THE TREE #2. Instalasi seni berbentuk pohon ini terbuat dari limbah kayu, plastik, kardus, dan material daur ulang lainnya, menjadi simbol kuat dari upaya keberlanjutan yang sejalan dengan inovasi motor listrik Honda. Kehadiran karya ini dalam peluncuran Honda ICON e: dan Honda CUV e: semakin menguatkan pesan tentang pentingnya mengadopsi gaya hidup ramah lingkungan.
Sementara itu, Nyimas Eli Agustina berbagi kisah inspiratifnya dalam membangun komunitas Bank Sampah Kenanga, yang melibatkan ibu rumah tangga dalam pengelolaan limbah rumah tangga untuk didaur ulang. Inisiatif ini tidak hanya berdampak positif bagi lingkungan, tetapi juga membantu para ibu rumah tangga mendapatkan penghasilan tambahan melalui produk daur ulang.
BACA JUGA:Servis Lengkap dan Penggantian Oli, Astra Motor Sahabat Pers
BACA JUGA:Wujud Kepedulian Lingkungan, Astra Motor Sumsel Gelar Pembinaan Bank Sampah
Dukungan dari Astra Motor Sumsel, Bapeda Litbang, dan Dinkes Kota semakin memperkuat gerakan komunitas ini, yang bahkan telah meraih prestasi dalam berbagai kompetisi daur ulang, termasuk fashion show berbasis bahan bekas dan penghargaan stand terbaik.
Dukungan terhadap inovasi kendaraan ramah lingkungan juga disampaikan oleh kedua tokoh ini. Alif menyampaikan kekagumannya terhadap motor listrik Honda yang tidak hanya memiliki desain menarik, tetapi juga membawa dampak positif bagi lingkungan. Sementara itu, Eli menegaskan bahwa langkah Honda menghadirkan kendaraan ramah lingkungan adalah solusi nyata dalam mengurangi dampak negatif terhadap bumi.
Peluncuran Honda ICON e: dan Honda CUV e: menegaskan bahwa inovasi sepeda motor Honda tidak hanya berfokus pada kemajuan teknologi, tetapi juga pada keberlanjutan lingkungan. Menggunakan kendaraan listrik menjadi langkah konkret bagi konsumen untuk berkontribusi dalam menjaga kelestarian bumi.
Menurut dia, cara ini menjadi wadah edukasi bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan mulai beralih ke kendaraan ramah lingkungan. "Ke depannya, Astra Motor Sumsel berkomitmen untuk terus mengembangkan berbagai inisiatif yang mendukung keberlanjutan demi masa depan yang lebih hijau," ungkap dia.