Tunggu Petunjuk Pusat, Pemda Baru Jalankan Bedah Rumah-Perbaikan RTLH

Alhamdulillah, keluarga Sarmi di Prabumulih akhirnya mendapat bantuan bedah rumah dari pemerintah. Semoga rumah baru membawa kenyamanan dan keamanan. Foto:Dian/Sumateraekspres.id--
Ia mengemukakan, untuk penanganan rumah tidak layak huni di kabupaten Lahat tahun 2024 yang bersumber dari dana APBD berjumlah 658 unit. Tersebar di 12 kecamatan dan 37 desa. Pada APBD Perubahan 2024 terlaksana 97 unit.
BACA JUGA:Dua Polres Lubuklinggau-Mura Gelar Program Bedah Rumah
BACA JUGA:Program Bedah Rumah Bantu Keluarga Sarmi di Prabumulih Dapatkan Tempat Tinggal Layak
Pemkab Banyuasin akan mendukung penuh Program 3 Juta Rumah. “Kita dukung pastinya,” ucap Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman Dan Pertanahan Kabupaten Banyuasin, Moh Riyan Aditya Putra. Namun sampai saat ini belum ada sosialisasi dari pemerintah pusat.
Dari konsepnya, program ini dapat menjadi solusi bagi masyarakat Kabupaten Banyuasin yang belum memiliki rumah atau backlog. Apalagi berdasarkan data 2023, di Banyuasin ada sekitar 22.048 masyarakat yang tidak memiliki rumah atau backlog. (way/bis/gti/qda)