Permata FT Unsri Gelar PEC 2024, Penyemangat Berinovasi di Dunia Entrepreneur
Penyerahan hadiah kepada pemenang PEC 2024 yang digelar Permata FT Unsri.-foto: ist-
INDRALAYA,SUMATERAEKSPRES.ID-Persatuan Mahasiswa Pertambangan (Permata) Fakultas Teknik (FT) Universitas Sriwijaya (Unsri) gelar kegiatan Permata Entrepreneurship Competition (PEC) 2024.
Acara tersebut bertempat di lapangan Rektorat Unsri Kampus Indralaya, Ogan Ilir, Sumatera Selatan (Sumsel), 11 November 2024.
Tema acara PEC 2024 tersebut yaitu ‘Navigating Economic Prosperity Through Environmental Responsibility.’
Ketua Umum Permata FT Unsri, Asrafi dalam sambutan berharap lomba PEC 2024 menjadi penyemangat untuk mahasiswa agar terus berinovasi dan bersaing di dunia entrepreneur.
BACA JUGA:Bikin Kursi Ergonomis, Pemanggang Kemplang Nyaman, FKM UNSRI Gelar Pengmas Ergonomi
BACA JUGA:UNSRI Kembangkan Alat Peraga Energi Terbarukan Berbasis IoT untuk Guru dan Siswa
Apalagi, peluangnya sangat menjanjikan di masa yang akan datang.
“Saya berharap para mahasiswa nantinya setelah lulus juga bisa membuka banyak lowongan pekerjaan karena sudah menggeluti dunia enterpreneur dari sejak lama,” imbuhnya.
Ketua Pelaksana Permata Entrepreneurship Competition 2024, Jery Jasasi menambahkan, PEC 2024 menjadi ajang lomba bergengsi untuk meningkatkan jiwa wirausaha.
Tujuannya supaya mahasiswa dapat memecahkan solusi yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya serta dapat mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di Indonesia.
BACA JUGA:Unsri Rumah Kita Bersama di Era PTNBH, Dies Natalis Ke-64, Rektor Sampaikan 4 Kata Kunci
BACA JUGA:Tambah Guru Besar, Go International, Dies Natalis Ke-64, Jadikan FH Unsri Kampus Unggul
Acara pembukaan Permata Entrepreneurship Competition 2024 dimeriahkan penampilan tarian nasional oleh mahasiswa Teknik Pertambangan Unsri dan dilanjutkan seminar nasional.
Untuk presentasi karya finalis 5 besar diikuti Hebat Bermartabat (Universitas Airlangga) yang diketuai Yoshi Daud Shimada.
Kemudian, ECGTA (Universitas Hayam Wuruk) yang diketuai oleh Stephanie Kolopaking.
Lalu, Botak Kubik (Universitas Sriwijaya) yang diketuai M Alvan Afhero. Ada pula, Future Warrior (UIN Raden Fatah Palembang) yang diketuai Muhammad Aga Syauqi.
BACA JUGA:Pegadaian Berikan Pemahaman Investasi, Bagi Mahasiswa Ekonomi Unsri
BACA JUGA: Unsri Lengkapi 3 Organ, Prof Taufiq: Awal 2025 Permulaan PTNBH
Terakhir, The Up'Star (Universitas Bunda Mulia) yang diketuai Nadia Clarisa.
Presentasi berlangsung 14 November 2024 di gedung teater Fakultas Teknik Unsri Indralaya.
Sedangkan penutupan sekaligus penyerahan penghargaan kepada para pemenang berlangsung 15 November, saar dinner di Kebon Gede, Palembang.
Acara berlangsung sangat meriah karena diiringi penampilan nyanyian dan tarian.
BACA JUGA:Cintai Unsri, Berikan Terbaik, Rektor Unsri Lantik Wadek I FH
BACA JUGA:Luluskan 293 Alumi PPG Prajabatan, FKIP Unsri Dukung Program 60.000 Guru Profesional, Ini Pesan Rektor
Total peserta yang mengikuti PEC 2024 ada 15 tim. Mereka berasal dari Unsri, Politeknik Negeri Malang, Institut Teknologi Sepuluh November, Universitas Hayam Wuruk Perbanas, dan Universitas Airlangga.
Lalu, UIN Raden Fatah Palembang, Universitas Negeri Yogyakarta, Institut Teknologi Bandung, Universitas Bunda Mulia, Institut teknologi Sumatera, dan Telkom University.
Ada pun untuk pemenang PEC 2024, juara 1 diraih Hebat Bermartabat (Universitas Airlangga) yang diketuai oleh Yoshi Daud Shimada.
Juara 2 diraih Future Warrior (UIN Raden Fatah Palembang) yang diketuai oleh Muhammad Aga Syauqi.
BACA JUGA:Tuntut Alumni Jaga Norma dan Etika, FK Unsri Peringati Dies Natalis Ke-62
BACA JUGA:Dosen PG-PAUD UNSRI Gelar Pelatihan dan Pendampingan Pendekatan Pembelajaran Berdiferensiasi
Sedangkan juara 3 diraih ECGTA (Universitas Hayam Wuruk) yang diketuai oleh Stephanie Kolopaking.
Untuk Most Favorite Poster diraih Hebat Bermartabat (Universitas Airlangga) yang diketuai oleh Yoshi Daud Shimada.
Sedangkan Best Presentation diraih Hebat Bermartabat (Universitas Airlangga) yang diketuai oleh Yoshi Daud Shimada.
Ada pun para juri PEC 2024 yakni Saefullah, S.E,. CIHC, M Abel Kirana Aldi, S.T dan Mega Puspita, S.T, M.T. (*)