https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Vivo V40 Lite Resmi Meluncur di Indonesia, Tawarkan Desain Stylish dan Performa Andal untuk Gen Z

Spesifikasi dan harga terbaru Vivo V40 Lite di Indonesia. -Foto: YouTube Pricebook-

Layar AMOLED Ultra O Screen berukuran 6,67 inci dengan resolusi FHD+ memberikan tampilan yang jernih, tajam, dan kaya warna.

Untuk mendukung hiburan dan gaming, Vivo V40 Lite 5G menggunakan prosesor Snapdragon 4 Gen 2, sementara versi 4G menggunakan Snapdragon 685.

BACA JUGA:6 HP Gaming dengan Pengisian Daya Tercepat, Dijamin Puas Main Game Seharian!

BACA JUGA:Cara Kerja Fast Charging dan Dampaknya pada Baterai Ponsel Anda

Kedua prosesor tersebut dirancang untuk performa optimal serta efisiensi daya yang lebih baik.

Baterai smartphone ini juga dilengkapi teknologi 80W FlashCharge, memungkinkan pengisian daya cepat.

Dalam waktu hanya 15 menit, Vivo V40 Lite bisa mencapai 45% daya, sehingga pengguna dapat segera melanjutkan aktivitas tanpa harus menunggu lama.

Selain itu, ponsel ini juga dibekali baterai berkapasitas besar 5.000 mAh yang mampu bertahan sepanjang hari.

Keunggulan lainnya, Vivo V40 Lite sudah mendapatkan sertifikasi IP64 yang memberikan perlindungan terhadap cipratan air, goresan, dan benturan ringan, membuatnya cocok untuk digunakan dalam berbagai aktivitas sehari-hari.

Vivo V40 Lite 4G tersedia dalam dua varian, yakni RAM 8GB dengan ROM 128GB yang dibanderol Rp 3.299.000, serta varian RAM 8GB dengan ROM 256GB yang dijual seharga Rp 3.599.000.

Warna pilihan untuk kedua varian ini adalah Titanium Silver, Pearl Violet, dan Carbon Black.

Sedangkan Vivo V40 Lite 5G hadir dengan varian RAM 8GB dan ROM 256GB seharga Rp 4.299.000, serta varian RAM 12GB dan ROM 512GB dengan harga Rp 5.299.000.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan