https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Umat Muslim Musti Paham, Ini Pakaian yang Dianjurkan dan yang Dilarang saat Salat

PAKAIAN: Ini pakaian yang dianjurkan dan dilarang dikenakan saat salat.-Foto: gramedia.com-

Karenanya, dalam salat Sunnah masih boleh meninggalkan rukun berdiri saat salat dan meninggalkan syarat menghadap kiblat saat safar (perjalanan). 

Sedangkan pendapat lainnya adalah pendapat jumhur (kebanyakan) ulama yaitu tidak wajib menutup kedua pundak dalam salat, hanya disunnahkan dan wajib menutup aurat yang wajib. 

Pendapat kedua inilah yang dianut oleh Imam Malik, Imam Syafii, ash-haabur ro’yi (kalangan Hanafiyyah), dan dikuatkan pula oleh Imam Nawawi. 

Alasan yang mendukung pendapat kedua adalah hadits dari Muhammad bin Al-Munkadir, ia berkata bahwa ia melihat Jabir bin ‘Abdillah salat dengan satu kain, Jabir berkata bahwa ia melihat Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam salat dengan satu kain. (HR. Bukhari, no. 353). 

BACA JUGA:Begini Tata Cara Salat Istisqa dan Doa Meminta Hujan Kepada Allah SWT

BACA JUGA:Apa Iya Gerakan Tangan Tiga Kali Bisa Membatalkan Salat?

Alasan lainnya pula, pundak bukan termasuk aurat bagi laki-laki. Pendapat kedua lebih kuat dalam hal ini. Wallahu a’lam.

Saran dari Syaikh ‘Abdullah Al-Fauzan dalam Minhah Al-‘Allam (2:334), 

“Hendaklah seorang yang salat mengambil zinah (perhiasan dirinya) saat salat. Yang bagus adalah ia salat dengan gamis, celana, dan menutup kepala, atau ia bisa salat dengan sarung, pakaian atas, dan ‘imamah (penutup kepala). 

Karena Allah Ta’ala berfirman :

 “Hai anak Adam, pakailah pakaianmu yang indah di setiap (memasuki) masjid.” (QS. Al-A’raf: 31). 

Dalam ayat ini dikaitkan dengan memakai pakaian yang indah, bukan dikaitkan dengan menutup aurat. 

Ini dimaksudkan, hendaklah seseorang yang hendak mengerjakan salat memakai pakaian yang terbaik karena ia sedang berdiri menghadap Allah Ta’ala.

Jadi jangan cuma bepergian atau malam mingguan saja mengenakan pakaian terbaik ya, namun menghadap Allah pun sebaiknya menggunakan pakaian yang terbaik dan tidak berlebihan.(lia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan