Moment Berkurban, Jalin Silahturahmi

--

SUMATERAEKSPRES.ID -  Pelaksanaan sholat Hari Raya Idul Adha 1445 H, Senin (17/5) serempat dilakukan di beberapa daerah di Propinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Di kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Pj Muba H Sandi Fahlepi melakukan sholat Idul Adha di halaman Pendopoan Griya Bumi Serasan Sekate.*

BACA JUGA:Dibantu Rekanan, Kejati sumsel Salurkan 500 Paket Kurban

BACA JUGA:Hewan Kurban Polrestabes 44 Ekor

Hadir, Sekretaris Daerah Muba H Apriyadi Mahmud, anggota DPRD Muba, Ketua DWP Kabupaten Muba Hj Asna Aini, serta kepala perangkat daerah kabupaten Muba. Selain itu, Pj Ketua TP PKK Kabupaten Muba Hj Triana Sandi Fahlepi juga tampak menyapa masyarakat yang hadir.

H Sandi Fahlepi menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha. "Alhamdulillah pada hari ini semua umat Islam merayakan Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1445 H.

Di mana-mana berkumandang takbir, tahlil, dan tahmid, mengagungkan kebesaran Allah SWT. Saya atas nama pribadi, keluarga, dan Pemkab Muba mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 1445 H, Minal Aidin Walfaizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin," tuturnya.

Sandi Fahlepi mengajak seluruh masyarakat untuk menjadikan momen Idul Adha sebagai waktu untuk semakin peduli terhadap sesama, saling berbagi, dan mempererat rasa kekeluargaan. 

"Mari kita jadikan momentum hari raya ini untuk semakin peduli terhadap sesama, saling berbagi, dan memperserat rasa kekeluargaan," ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya semangat berkurban dan rasa kepedulian kepada sesama untuk mempererat jalinan ukhuwah Islamiyah.

"Pada kesempatan ini mari kita saling memaafkan untuk mempererat jalinan silaturahmi dan persaudaraan. Semoga dengan semangat berkurban, kita dapat meningkatkan semangat untuk selalu berkorban dan rasa kepedulian kepada sesama serta meningkatkan jalinan ukhuwah Islamiyah," katanya.

Senada Sekda Muba H Apriyadi Mahmud juga menyampaikan ucapan selamat Hari Raya Idul Adha.  "Dari hati yang paling dalam, saya atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1445 H, mohon maaf lahir dan batin kepada seluruh masyarakat Kabupaten Muba," ujarnya.

Acara dilanjutkan dengan halal bihalal dan open house, di mana masyarakat dapat bertemu langsung dengan para pejabat dan berbagi kebahagiaan dalam suasana Hari Raya Idul Adha.

"Allahu Akbar, Allahu Akbar, Laa ilaha illallah, wallaahu akbar, Allaahu akbar walillahil hamd. Selamat Hari Lebaran Idul Adha untuk kita semua umat muslim. Mari kita saling memaafkan dan terus berbagi," pungkas Apriyadi Mahmud.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan