Banjir Beasiswa di ITS: Terbaru Ada Beasiswa Asih, Cek Link Pendaftarannya Disini!
Info banyak beasiswa di ITS buat para mahasiswa. Foto: its--
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) mencatat pencapaian luar biasa dalam pengumpulan dana beasiswa selama tiga tahun terakhir, dengan lonjakan mencapai 300 persen.
Data dari ITS menunjukkan bahwa pada tahun 2020, dana beasiswa yang berhasil dikumpulkan mencapai Rp 33,3 miliar.
Angka ini terus mengalami peningkatan setiap tahunnya, dan pada 2023, jumlahnya melonjak menjadi Rp 90,37 miliar.
Dr. Imam Abadi ST MT, Direktur Kemahasiswaan ITS, menjelaskan bahwa tidak hanya jumlah dana beasiswa yang meningkat, tetapi juga jumlah mahasiswa penerima beasiswa.
BACA JUGA:Pentingkah LoA dalam Seleksi Beasiswa? Begini Penjelasannya
Pada tahun 2023, sebanyak 22 persen dari total mahasiswa ITS telah menerima beasiswa, meningkat dibandingkan dengan tahun 2020.
"ITS menargetkan pada tahun 2024 ini setidaknya 30 persen mahasiswa ITS akan mendapat beasiswa," ungkapnya, Senin 22 April 2024.
ITS menawarkan beragam jenis beasiswa yang berasal dari pihak kampus, pemerintah, dan swasta.
Salah satu bantuan pendidikan yang tersedia adalah Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah.
BACA JUGA:LPDP 2024: Kesempatan Emas Kuliah di Cina dengan Beasiswa Targeted, Jangan Lewatkan Lur!
Dana anggaran KIP-K di ITS mengalami peningkatan signifikan pada tahun 2023, mencapai Rp 50 miliar.
Itu seiring dengan jumlah penerima KIP Kuliah yang mencapai 3.689 mahasiswa pada tahun tersebut.