https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Penuhi Kebutuhan Nutrisi Anak saat Sahur dan Buka

Septa Clara Astiyah--

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID-  Ramadhan merupakan ajang mencari pahala dan meningkatkan ketakwaan terhadap Allah SWT.

Bahkan di bulan ini juga para orang tua mengajarkan anaknya berpuasa untuk bisa menahan lapar dan haus dalam  melatih kesabaran. Tapi harus diingat saat berpuasa, anak-anak juga harus tetap terpenuhi kebutuhan nutrisinya saat buka dan sahur. 

Dietisien RSMH Palembang, Septa Clara Astiyah, SST MARS. RD mengatakan, menu berbuka dan sahur yang sehat untuk anak sebaiknya orang tua tetap harus memperhatikan nutrisi seimbang anak. 

BACA JUGA:Cara Lindungi Anak dari Dampak Kualitas Udara Buruk, Dokter Anak Sarankan Begini

BACA JUGA:Pasti Kamu Suka, 14 Aneka Salad dan Asinan Buah Buahan Yang Sehat Untuk Tubuh Setelah Seharian Berpuasa

Katanya, saat sahur, anak-anak lebih dianjurkan konsumsi protein yang lebih banyak daripada karbohidrat.

"Buah-buahan atau kurma juga baik untuk sahur agar kenyang lebih lama,"ujarnya seraya mengatakan, untuk  penutup sahur, sebaiknya anak-anak  juga minun susu menjelang imsak. 

Sementara  menu untuk  anak saat buka puasa dianjurkan mengurangi makanan atau minuman yang manis karena bisa menyebabkan kenyang lebih cepat. "Buka puasa dengan snack dan  kue ringan atau buah-buahan,” sarannya. 

"Kemudian setelah salat magrib bisa makan dengan menu seimbang seperti biasa. Menu terdiri dari karbohidrat, protein, sayur dan buah sesuai dengan kebutuhan harian zat-zat gizi anak,"jelasnya lalu, setelah sholat tarawih atau menjelang tidur bisa diberikan lagi snack/buah/susu. 

Yang tak kalah penting,  pemenuhan untuk air minum putih bisa 5-8 gelas per hari. Diminum saat sahur, menjelang imsak, buka puasa, setelah magrib, setelah tarawih, atau sebelum tidur.

"Jumlah air minum ini dikurangi jika sudah meminum susu/sirup/minuman lainnya,"jelasnya lagi. 

Ia menegaskan, selama Ramadan sebaiknya anak lebih dianjurkan makan yang mengandung sumber protein, susu dan buah-buahan.

"Intinya untuk menu anak di bulan Ramadhan diperbanyak konsumsi makanan sumber protein, susu dan buah-buahan. Kurangi makanan atau minuman manis,"tegasnya 

Sementara, Ratna (37) ibu rumah tangga mengaku, dirinya mengajarkan anaknya puasa agar bisa full satu hari dengan memberikan makanan yang disuka anaknya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan