Terlibat 40 Kasus Curanmor-Begal, Pencuri Motor Wartawan di Lubuklinggau
Tersangka Novi -FOTO: IST-
LUBUKLINGGAU, SUMATERAEKSPRES.ID - Begal sadis asal Palak Curup, kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, akhirnya terciduk di wilayah Kota Lubuklinggau.
Tersangkanya, Novi (38). Dia pemain lama dalam aksi begal di wilayah Musi Rawas-Lubuklinggau-Muratara (MLM).
Kapolres Kota Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha melalui Kasat Reskrim AKBP Hendrawan mengatakan, tersangka Novi memang berhasil dibekuk Tim Macan Polres Lubuklinggau.
Penangkapan berlangsung Sabtu (16/3) malam di jalan lingkar selatan Kota Lubuklinggau. Persisnya dekat SPBU SN Prana Putra Sohe, Kecamatan Lubuklinggau Timur I.
BACA JUGA:Perekomonian Sulit, Tukang Ojek Alami 2 Tusukan Dibegal Tetangga, Begini Kondisinya
BACA JUGA:Begal Motor di Lahat Jual ke Empat Lawang, Uangnya Buat Foya-Foya dan Beli Narkoba
“Dia (tersangka) target operasi (TO) yang kami cari selama ini. Tersangka juga salah satu pelaku yang mencuri sepeda motor Uding (wartawan di Lubuklinggau)," jelasnya, kemarin (18/3).
AKP Hendrawan menambahkan, pengakuan tersangka Novis kepada petugas, dia terlibat 40 kasus lebih. "Kami sedang telusuri tiap Polsek di Lubuklinggau, baru dapat 25 kasus. Dia inilah yang selama ini biang keresahlan warga Lubuklinggau," bebernya.
Dalam aksinya, tersangka Novis ini tak sendirian. Tapi melibatkan sejumlah ‘pemain’ lainnya asal Palak Curup. Mereka masih diburu pihak kepolisian.
Sementara, Sudirman alias Uding, korban curanmor di Lubuklinggau mengaku cukup puas setelah pencuri motornya ditangkap polisi.
BACA JUGA:Alamak, Ternyata Masih Bebas Bersyarat, 1 dari 2 Pelaku Begal Pembunuh Mahasiswi Unsri
"Tinggal barang buktinya, motor aku belum dapat. Soalnya waktu ditangkap, dia naik pakai motor dia sendiri," ungkapnya.
Ia berharap, sepeda motornya yang dicuri bisa didapatkan kembali. "Informasi dari penyidik, masih pengembangan. Motor belum dapat, mungkin petugas masih cari keberadaan motor itu," tukasnya. (zul)