https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Ini 6 Menu Makanan buat Penderita Asam Lambung

MAKANAN : Perhatikan menu minuman dan makanan untuk penderita asam lambung.-FOTO : IST-

PALEMBANG,SUMATERAEKSPRES.ID - Penyakit asam lambung atau GERD adalah kondisi ketika asam lambung naik ke esofagus atau kerongkongan.

Kondisi yang disebut juga sebagai penyakit refluks gastroesofagus ini dapat menimbulkan nyeri pada ulu hati, heartburn, serta berbagai gejala lainnya pada area dada bagian bawah dan perut.

Orang yang mengidap penyakit ini biasanya mengalami refluks asam yang ringan paling tidak dua kali seminggu, serta gangguan yang parah paling tidak sekali dalam seminggu.

Karena itu, pengidap gastroesophageal reflux disease (GERD) perlu mengetahui cara untuk meredam gejala, misalnya dengan perubahan gaya hidup dan mengonsumsi obat-obatan.

BACA JUGA:Begini Pertolongan Pertama saat Asam Lambung Naik

BACA JUGA:8 Jenis Buah dan Sayur yang Tidak Boleh Dikonsumsi Penderita Asam Lambung, Ini Alasannya!

Penyakit maag atau gastritis terjadi saat ada peradangan pada lapisan pelindung lambung.Peradangan ini dapat dipicu melemahnya lapisan pelindung lambung atau infeksi bakteri.

Saat radang, cairan pencernaan menyebabkan luka di lambung dan menimbulkan sensasi terbakar di perut. Pengaturan pola makan dan asupan penting untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan.

Melansir Mayo Clinic, asam lambung bisa tetap terjaga dengan cara makan dengan porsi kecil dan sering. Simak rekomendasi menu minuman dan makanan untuk penderita asam lambung

1. Apel, labu, dan wortel

BACA JUGA:Ketemu Terakhir Tahun Lalu, Asam Lambung Renggut Hari Bahagia

BACA JUGA:Tips Terbaru Cara Meredakan Asam Lambung yang Tidak Nyaman, Kenali Gejalanya

Hindari sayur dan buah yang terlalu asam seperti jeruk, tomat, dan bawang. Ketiga bahan makanan tersebut sulit ditoleransi penderita asam lambung karena rentan bikin iritasi.

Alpukat yang selama ini dikenal kaya lemak tak jenuh juga tidak direkomendasikan.

Pasalnya, alpukat relatif lama tinggal di perut. Sehingga rentan menimbulkan sensasi terbakar di perut atau dada ( heartburn) pemilik gangguan asam lambung.

Pilihlah jenis sayur dan buah yang cenderung tidak asam atau netral kadar keasamannya. Seperti apel, labu, dan wortel.

BACA JUGA:Sakit Kepala Akibat Asam Lambung? Ini Penjelasannya

BACA JUGA:Para Penderita Gerd Kumpul, Ini 9 Makanan dan minuman Yang Harus Dihindari Agar Tak Menderita Asam Lambung

2. Nasi putih atau kentang

Makanan berbasis gandum biji utuh, jagung, roti, nasi merah, atau pasta tidak cocok untuk penderita asam lambung. Makanan tersebut sulit dicerna pemilik gangguan asam lambung.

Ketimbang memilih menu makanan di atas, pilih nasi putih atau kentang yang lebih gampang dicerna.

3. Susu rendah lemak

Susu merupakan asupan yang tidak bersahabat buat penderita asam lambung. Bagi sebagian orang, dampak mengonsumsi susu bisa menimbulkan sensasi terbakar di perut sampai dada.

BACA JUGA:Mengatasi Asam Lambung Naik dengan Cara Alami: Benarkah Sereh, Jahe, dan Madu Sebagai Pilihan Ampuh? SImak!

BACA JUGA:Harga Beras Premium Melambung Tinggi

Susu tinggi lemak dapat menimbulkan heartburn karena butuh waktu lama untuk dicerna dan meninggalkan perut. Produk olahan susu seperti keju dan krim kental juga perlu dihindari karena tinggi kandungan garam.

Jika ingin mengonsumsi susu, pilih yang jenisnya rendah lemak. Untuk keju, pilih yang jenisnya rendah garam. Bisa juga memilih yoghurt atau susu rendah lemak dan gula dengan tambahan probiotik.

4. Telur, ayam, hidangan laut

Telur dan putih telur dapat menjadi pilihan menu penderita asam lambung. Namun, hindari teknik memasak digoreng. Pilih telur yang direbus, dibuat orak-arik, dipanggang, atau ditumis.

BACA JUGA:Begini Pertolongan Pertama saat Asam Lambung Naik

BACA JUGA:Selain Sebagai Penyedap Masakan, Daun Bawang Memiliki 7 Manfaat Penting untuk Kesehatan Lambung

Hindari juga mengonsumsi telur bersama makanan tinggi garam seperti makanan beku, susu, keju, atau mentega. Hindari juga memberikan tambahan bumbu pedas seperti cabai atau lada hitam.

Daging merah juga tidak disarankan. Namun, penderita asam lambung bisa menggantinya dengan ayam atau hidangan laut.

Seperti telur, hindari teknik memasak yang digoreng. Pilih yang direbus, ditumis, atau dipanggang.

5. Batasi asupan gula

BACA JUGA:Para Penderita Gerd Kumpul, Ini 9 Makanan dan minuman Yang Harus Dihindari Agar Tak Menderita Asam Lambung

BACA JUGA:OP Masif hingga Sidak Distributor, Jelang Nataru Inflasi Berpotensi Melambung

Asupan tinggi lemak dan gula perlu dihindari penderita asam lambung. Hindari es krim, puding, atau kue yang mengandung gula, krim, dan cokelat.

Bahan makanan tersebut dapat memicu peradangan di lambung. Sebagai pengganti gula, Anda bisa menggunakan madu, kunir, atau jahe yang dapat membuat nyaman saluran pencernaan.

6. Batasi konsumsi teh dan kopi

Beberapa orang dengan gangguan asam lambung dapat menoleransi teh dan kopi.

BACA JUGA:Tips Terbaru Cara Meredakan Asam Lambung yang Tidak Nyaman, Kenali Gejalanya

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan