Ini Alasan Kamu Tidak Boleh Nyanyi di Kamar Mandi Menurut Islam!

Rabu 27 Nov 2024 - 10:00 WIB
Reporter : Englia
Editor : Englia

SUMATERAESKPRES.ID- Islam mengatur seluruh aspek dalam kehidupan umatnya, termasuk saat berada di kamar mandi untuk membersihkan tubuh ataupun buang hajat.

Ada beberapa adab di kamar mandi yang harus dilakukan. 

Hal tersebut berlaku untuk kamar mandi di rumah, kamar mandi umum, kolam renang maupun kamar mandi sauna.

Berikut adab di kamar mandi yang dirangkum dari buku Pintar 50 Adab Islam oleh Arifani:

1. Niat yang benar

Niatkan mandi untuk membersihkan diri, menyembuhkan penyakit dan sebagainya. 

Apabila kita mandi di pemandian umum, jangan niatkan untuk mengintip aurat orang lain ya.

2. Membaca Bismillah

Menyebut nama Allah sebelum masuk kamar mandi termasuk adab berpegang teguh kepada Allah.

Menyebut nama Allah juga bisa menghalangi pandangan jin untuk melihat aurat kita.

Nabi SAW bersabda: "Pelindung pandangan jin terhadap aurat Bani Adam apabila salah seorang dari mereka masuk ke dalam kamar mandi adalah ucapan Basmallah." (HR. Tirmidzi dan Ibnu Majah).

3. Masuk kamar mandi dengan kaki kiri

4. Tidak telanjang dan tidak menunjukkan aurat kepada orang lain

Seseorang wajib menutup auratnya dari manusia bila sedang mandi, apalagi jika berada di tempat pemandian umum. 

Halam hal ini aurat termasuk paha.

Kategori :