PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Sebuah kebakaran melanda sebuah rumah kosong di kawasan padat penduduk.
Tepatnya di Jl Ali Gatmir, Lorong Kedipan, Kelurahan 13 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) 1, Palembang, pada Jumat (4/9/2024) malam sekitar pukul 17.45 WIB.
Rumah yang terbakar tersebut merupakan bangunan kayu milik almarhum H. Akib, yang saat ini dalam keadaan kosong.
Hingga kini, penyebab pasti kebakaran tersebut masih belum diketahui.
BACA JUGA:Abu Vulkanik Ancam Penerbangan, Wings Air Stop Rute Flores Timur
BACA JUGA:Kunjungan Penjabat Bupati Empat Lawang ke Lokasi Kebakaran di Desa Sawah
Kejadian ini langsung mengundang perhatian warga sekitar, terutama karena insiden tersebut terjadi menjelang waktu sholat Magrib, ketika banyak warga bersiap untuk beribadah.
"Saya sedang berada di dalam rumah, tiba-tiba terdengar suara kretek-kretek dari luar. Ketika saya keluar, api sudah membesar. Saya langsung berteriak minta tolong," ujar RA Yeni (39), salah seorang warga yang menjadi saksi mata peristiwa tersebut.
Menurut Yeni, warga setempat sempat berusaha memadamkan api dengan alat seadanya.
Namun, karena api sudah terlanjur besar, usaha warga menjadi kurang efektif.
BACA JUGA:Kebakaran Lahan Nyaris Mengancam Permukiman Warga di Musi Rawas
BACA JUGA:Wanita Lansia Tewas Terjebak Api Saat Kebakaran di Muara Lakitan
Kondisi semakin sulit ketika mobil pemadam kebakaran dari Pemkot Palembang dan Kecamatan IT-1 menghadapi kesulitan untuk masuk ke lorong sempit di lokasi kejadian.
Setelah berjuang keras, petugas pemadam kebakaran akhirnya berhasil menjinakkan kobaran api sekitar pukul 18.20 WIB.
Lima unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang melalap rumah kayu tersebut.