PRABUMULIH, SUMATERAEKSPRES.ID - Tersangka Teguh Arianto (32) warga Jl Griya Sejahtera III Kelurahan Gunung Ibul Kecamatan Prabumulih Timur nekat membobol rumah ayah tirinya sendiri dan menggasak sejumlah barang berharga di rumah tersebut.
Alasannya, dia akan menggunakan uang hasil menjual barang curian itu untuk berfoya-foya dan menenggak minuman keras (miras).
Aksi pencurian ini dilakukan tersangka bersama empat tersangka lainnya yang kini buron saat rumah dalam kondisi sedang ditinggal pergi oleh penghuninya yakni Taslim Muchtar (55) keluar kota yang tak lain merupakan ayah tiri tersangka sendiri.
Akibat ulah tersangka, korban yang kesehariannya mempunyai usaha organ tunggal tersebut mengalami kerugian sebesar Rp7,5 juta dan melaporkan kasus tersebut ke Polsek Prabumulih Timur pada Jumat (20/9) lalu.
Laporan korban langsung ditindaklanjuti oleh tim opsnal Singo Timur Polsek Prabumulih Timur, tak butuh waktu lama kurang dari 1x24 usai menerima laporan korba, pada Jumat (20/9) malam sekitar pukul 19.00 WIB, tersangka berhasil ditangkap saat tengah berada di Jl RA Kartini, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur.
BACA JUGA:Dua Oknum Tukang Ojek Hampir Dihakimi Massa Usai Mencuri Tabung Gas
BACA JUGA: Pulang Kerja, Security Pabrik Tewas 'Cium' Buntut Truk
Dari informasi yang berhasil dihimpun, tindak pencurian yang dilakukan kawanan pelaku itu baru diketahui korban pada saat dia pulang ke rumahnya, Jumat (20/9) pagi dimana sebelumnya selama hampir sepuluh hari lamanya korban dan keluarganya berangkat ke luar kota.
Diketahui jika rumah korban berdekatan dengan rumah tersangka Teguh yakni di Perumahan Griya Sejahtera III, Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Prabumulih.
Korban kaget begitu melihat mesin genset mereka Dong Feng yang diletakkan di teras depan rumahnya sudah tak ada lagi di tempatnya, lebih kaget lagi setelah masuk ke dalam rumah beberapa barang berharga miliknya juga hilang.
Diantaranya sebuah power sound mereka Soundrenarie tipe MAA 400 warna silver serta lampu LED organ berukuran 1 x 1,5 meter persegi juga hilang.
BACA JUGA:Berulang Kali Viral Kedapatan Mencuri, Remaja di Prabumulih Dirantai Ibu, Alasan Buat Malu Keluarga
BACA JUGA:Drama di Menit Akhir, Nottingham Forest Sukses Curi Tiga Poin di Anfield
Mengetahui hal tersebut korban pun mencoba menanyakan ke tetangga sekitar rumahnya, didapatkan informasi jika barang-barang perlengkapan organ tunggal miliknya tersebut dibawa oleh tersangka Teguh dan empat temannya dengan menggunakan mobil pick-up warna putih.
“Dari penjelasan tetangga barang-barang itu dibawa pada Selasa malam atau hanya beberapa jam setelah saya dan keluarga pergi keluar rumah, setelah mengetahui hal tersebut sayapun melapor ke Polsek Prabumulih Timur,” ungkap Taslim yang berharap agar polisi dapat menangkap keempat rekan tersangka Teguh yang lainnya agar supaya kasus ini bisa terang benderang.