Ini Daftar Makanan yang Menjaga Fungsi Organ Hati Tetap Sehat

Selasa 02 Jul 2024 - 05:00 WIB
Reporter : Englia
Editor : Englia

SUMATERAEKSPRES.ID-Salah satu organ yang punya tugas penting dalam tubuh adalah hati atau liver,  karenanya organ tersebut musti dijaga kesehatannya dengan melakukan diet seimbang.

Tugas organ hati antara lain membantu memproduksi protein, kolesterol, dan empedu, memecah racun dan menjaga metabolisme. 

Selain itu organ hati juga berfungsi menyimpan vitamin, mineral, hingga karbohidrat.

Ahli gizi Pritika Bedi, yang juga pendiri Healthsake mengatakan, dengan berbagai fungsi kesehatan yang dilakukannya, menjaga agar oragan ini  selalu dalam kondisi yang baik adalah hal yang sangat penting.

Menukil Indian Express, ada beberapa makanan yang baik untuk liver antara lain:

-Teh

Teh mengandung antioksidan yang bisa membantu meningkatkan kesehatan liver. 

Teh hitam dan teh hijau bisa membantu meningkatkan kadar enzim dan lemak di liver.

Minum teh secara teratur sangat membantu menjaga kesehatan liver. 

Khususnya teh hijau  yang mampu meningkatkan kadar enzim liver, mengurangi stres oksidatif, dan mengurangi lemak liver.

BACA JUGA:Hati-Hati! Diabetes Melitus Dapat Memicu Penyakit Jantung, Stroke, dan Kerusakan Ginjal

BACA JUGA:Anak Anda Alami Gondongan, Lakukan Hal ini Agar Si Buah Hati Nyaman

-Tahu

Tahu yang berbahan dasar kedelai sangat baik untuk kesehatan liver serta mampu mengurangi penumpukan lemak di liver. 

Sebagai  alternatif protein yang sehat, kedelai dan tahu merupakan penganan yang baik untuk kesehatan liver.

Kategori :