BACA JUGA:Sudah Masuk Bulan Sya'ban Nih, Yuk Lakukan Amalan Ini untuk Menambah Pahala Persiapan Sambut Ramadan
Kegiatan berbuka puasa bersama di sekolah bersama guru dan teman-teman juga bisa disambung dengan salat berjamaah, tarawih, dan tadarus setelahnya.
8. Berkunjung ke Panti Asuhan
Kegiatan bulan Ramadhan untuk anak SD yang berikutnya adalah berkunjung ke panti asuhan.
Kegiatan sosial ini bisa dilakukan bagi anak SD dan para guru untuk memberikan rezeki lebih berupa kebutuhan pokok.
Dengan melakukan kegiatan ini, bisa memberikan pelajaran untuk anak SD bahwa berbagi merupakan hal yang baik dan semua manusia memiliki derajat yang sama.
Kegiatan berkunjung ke panti asuhan ini bisa menjadi kegiatan rutin selama bulan Ramadhan tiba.
9. Membuat Kartu Ucapan Ramadhan
Kegiatan bulan Ramadhan untuk anak SD yang pertama adalah membuat kartu ucapan Ramadhan. Selain untuk mengisi kekosongan dan mengalihkan fokus mereka dari rasa lapar dan haus saat berpuasa.
Dengan membuat kartu ucapan Ramadhan yang anda ajarkan kepada anak-anak SD, bisa membantu melatih kreativitas mereka khususnya dalam menyusun kata-kata, menggambar, dan mewarnai.