Bagian putih telur hanya mengandung 15 kalori per butir telur. Sehingga sebutir telur rebus cocok dijadikan camilan yang mengenyangkan. Putih telur juga bebas kolesterol dan bebas lemak jenuh, sehingga sangat cocok untuk diet. Telur juga termasuk salah satu sumber nutrisi penting bagi orang yang menjalani pola makan vegetarian.
2. Menyuplai nutrisi bagi tubuh
Ada banyak nutrisi yang bisa didapat dari sebutir telur, antara lain vitamin B, DHA dan aneka mineral seperti fosfor, zat besi, asam folat, zinc, juga selenium. Kuning telur juga mengandung vitamin D yang berperan penting dalam memperkuat tulang, gigi, dan mempermudah penyerapan kalsium.
BACA JUGA:6 Jenis Ikan Ini Mengandung Vitamin D, Dapat Membantu Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh
BACA JUGA:YUK!Tingkatkan Kesehatan Tulang dan Lawan Kanker dengan Mengonsumsi 4 Jenis Ikan Kaya Vitamin D3
BACA JUGA:Manfaat Luar Biasa Buah-buahan, Kaya Vitamin dan Mineral, Lalu Apa Lagi?
Salah satu kandungan kuning telur lainnya adalah kolin yang baik untuk kesehatan saraf dan otak.
3. Menyehatkan jantung
Meski kuning telur mengandung banyak kolesterol, namun hal tersebut aman untuk dikonsumsi dalam jumlah tertentu, bahkan bagi penderita penyakit jantung sekalipun. Orang dengan kadar kolesterol normal disarankan untuk mengonsumsi telur 1-4 butir per minggu.
Disarankan bagi penderita penyakit jantung untuk mengonsumsi satu atau dua buah telur seminggu. Namun tidak ada batasan tertentu jika hanya mengonsumsi putihnya saja, karena putih telur tidak mengandung kolesterol.
Kuning telur sendiri mengandung lutein yang dianggap mampu menurunkan risiko mengalami penyakit jantung. Akhir-akhir ini juga telah banyak beredar telur yang diperkaya omega-3 yang dapat membantu meningkatkan kesehatan jantung.
4. Telur tidak meningkatkan jumlah kolesterol dalam darah Kolesterol yang terkandung di dalam telur, terutama dalam kuning telurnya, hanya sebagian kecil yang akan mencapai peredaran darah. Kolesterol dalam makanan dianggap tidak berbahaya sebagai lemak jenuh dalam meningkatkan kadar kolesterol darah seseorang
Sebagai catatan, lemak jenuh dalam telur yang berukuran besar hanya 1,6 gram. Bandingkan dengan 1 sendok makan mentega yang mengandung 7 gram. Banyak orang yang memalingkan diri dari telur karena sedang menjalani diet, namun nyatanya tetap melahap aneka makanan dengan mentega. Tentu saja jika dikaitkan dengan data di atas, maka hal tersebut keliru. (*)