SUMATERAEKSPRES.ID - Selain dipakai sebagai bahan baku pembuatan pempek yang lezat, Ikan Gabus juga enak dikonsumsi dengan cara digoreng ataupun dijadikan pindang.
Akan tetapi, tahukah kamu ternyata Ikan Gabus ini memiliki manfaat yang sangat besar di bidang kesehatan.
Sebelum membahas lebih jauh tentang ikan gabus yang sangat baik untuk kesehatan, di saat ini akan kita kupas dulu kandungannya ikan gabus yang banyak hidup di perairan Sungai Musi dan beberapa sungai lainnya di Nusantara.
Di dalam ikan gabus sendiri, mengandung berbagai nutrisi yang sangat dibutuhkan dalam tubuh manusia. Dengan kata lain, memiliki banyak manfaat dimulai mengatasi gizi buruk hingga mengontrol gula darah dalam tubuh.
BACA JUGA:Daun Salam Memiliki 9 Manfaat untuk Kecantikan, Efektif Menghilangkan Jerawat, Lalu Apa Lagi?
BACA JUGA:Yummy Gais! Intip Yuk Resep Indomie Bangladesh yang Lagi Viral, Maknyus
Meski secara bentuknya sangat seram bila melihat dari bentuk kepalanya yang serupa dengan kepala ular, ikan gabus yang dalam bahasa latinnya Chana Striatus atau dikenal Snakehead Fish bagi warga Eropa dan juga Amerika. Selain dikonsumsi langsung, juga kerap diambil ekstraknya. Hal ini di dalam tubuh buah ikan gabus banyak terkandung nutrisi dan protein yang sangat baik untuk kesehatan.
Bahkan, berdasarkan hasil riset dari Balai Riset Perikanan Budidaya Air Tawar dan Penyuluh Perikanan Kementerian Kelautan dan Perikanan RI, ikan gabus dengan berat 100 gram mengandung berbagai nutrisi. Diantaranya: air 79,6 gram, kalori 80 Kkal, protein 16,2 gram, lemak 0,5 gram, serat 0,0 gram, karbohidrat 2,6 gram, kalsium 170 mg, fosfor 139 mg, zat besi 0,1 mg, natrium 65 mg, kalium 254 mg, tembaga 0,3 mg, seng 0,4 mg, retinol (vitamin A) 335 mg, thiamin (vitamin B1) 0,4 mg, ribiflavin atau Vitamin B2 0,2 mg dan Niacin (vitamin B3) 0,1 mg.
Sedangkan di dalam Malaysian Journal of Nutrition menjelaskan di dalam kandungan ikan dengan berat 150 gram mengandung asam lemak Omega 3, lipid yang sejauh ini telah terklarifikasi yakni fosfolipid, gliserida parsial, kolesterol, alkohol lemak, terdapat juga trigliserida dan ester kolesterol. Juga mengandung asam lemak tak jenuh ganda dan asam lemak Omega 6.
Di samping itu, masih berdasarkan riset di Kementerian Kelautan dan Perikanan RI ini yang menyebutkan di dalam 100 gram ikan gabus juga mengandung 16,2 gram protein. Adapun salahsatu protein yang terkandung di dalamnya yakni Albumin yang sangatlah bermanfaat bagi kesehatan. Manfaat ikan ini berasal langsung dari daging ikan. Untuk itu, agar lebih mudah dikonsumsi, daging ikan diekstrak untuk dapat menghasilkan senyawa yang ada tadi.
BACA JUGA:NGERI! Berikut Dampak Konsumsi Ikan yang Mengandung Merkuri
Dalam jurnal Biochimie dengan sangat jelas mengungkap albumin yang terkandung di dalam daging ikan gabus berperan penting untuk proses homeotasis organisme. Yakni mekanisme dari makhluk hidup untuk terus mempertahankan kondisi konstan supaya tubuhnya dapat berfungsi normal, meski di saat yang sama terjadi perubahan di dalam dan di luar tubuh dari ikan tersebut. Berikut manfaat ikan gabus untuk kesehatan yang dikutip dari Halodok.
1. Mempercepat penyembuhan luka bekas operasi
Sebagaimana kita tahu, mengkonsumsi ekstrak ikan gabus dengan dosis 0,7 gram perdesiliter selama 14 hari, akan membantu mempercepat penyembuhan luka. Pasalnya albumin yang terdapat dalam ikan gabus ini turut membantu menaikkan albumin yang ada di dalam tubuh kita hingga ke batasan normal. Sedangkan bagi mereka yang sakit dan dirawat intensif di RS, juga sangat baik mengonsumsi ikan gabus.