Ini Kebutuhan Nutrisi Trisemester 1 Kehamilan, dan Masalah Kesehatan yang Rentan Timbul

Senin 11 Dec 2023 - 22:00 WIB
Reporter : Andre Jedor
Editor : Andre Jedor

Selain itu, konsumsi cukup air putih dapat menghindari ibu dari berbagai masalah yang rentan terjadi pada air ketuban.

Sebab, air ketuban yang terlalu sedikit atau terlalu banyak memberikan dampak yang kurang baik untuk janin.

BACA JUGA:Tekan Inflasi, Imbau Tanam Cabai

BACA JUGA:Perjuangkan Kebudayaan Palembang

- Cukup Istirahat
Jangan lupa untuk memenuhi kebutuhan istirahat selama kehamilan, terlebih di semester pertama.

Sebab, perubahan tubuh dan mental ibu turut memberikan pengaruh terhadap waktu istirahat.

Saat menjalani kehamilan di trimester pertama, ibu perlu memenuhi waktu istirahat yang sesuai dengan kebutuhan dan tambahan istirahat pada siang atau sore hari.

Waktu istirahat yang terpenuhi dengan baik memberikan dampak positif terhadap kesehatan ibu dan janin selama masa kehamilan.

Selain itu, cukup istirahat juga membantu ibu lebih mudah mengontrol emosi yang mengalami perubahan saat kehamilan.

BACA JUGA:Masifkan Program Skrining Kehamilan

BACA JUGA:Jawaban Realita dari Mitos Tentang Kehamilan yang Sering Dibicarakan

- Rutin Olahraga
Meski sedang hamil, sebaiknya ibu tidak lupa untuk tetap rutin berolahraga.

Namun, perlu diingat bahwa jenis olahraga yang bisa dilakukan tidak sembarangan, begitu pula durasinya.

Lakukan olahraga ringan seperti berjalan kaki dengan durasi sekitar 30 menit setiap harinya.

- Menghindari Stres
Stres tidak hanya berdampak negatif untuk kesehatan ibu, tetapi juga perkembangan kehamilan.

Bahkan, stres yang tidak ditangani bisa membuat ibu hamil mengalami keguguran.

Kategori :