PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Situasi yang aman selama pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 menjadi harapan bersama.
Salah satu langkahnya adalah peragaan simulasi proteksi VIP dan VVIP yang digelar oleh jajaran Polda Sumsel.
Simulasi ini merupakan bagian dari peringatan HUT ke-78 Korps Brimob Polri di Mako Satbrimobda Polda Sumsel Bukit Besar pada Kamis (16/11/2023).
BACA JUGA:SAKSIKAN! Malam Ini Irak versus Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ini Jam Kick Off-nya!
Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo,SIK, Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Zulkarnain,SIK,MH, serta tamu undangan menyaksikan langsung simulasi ini.
Simulasi dimulai dengan persiapan kampanye Calon Presiden (Capres), yang dihadang oleh perusuh.
Capres yang dikawal ketat oleh personel Brimob menghadapi serangan dadakan dari perusuh saat akan memberikan pidato di Palembang.
BACA JUGA:8 Hero Paling Kuat dan Perkasa di Mobile Legends. Mana Jagoanmu?
Berkat kesigapan personel gabungan, termasuk tim Satbrimobda Polda Sumsel dengan senjata dan kelengkapan Polri, perusuh berhasil dilumpuhkan.
Kapolda Sumsel, Irjen Pol A Rachmad Wibowo,SIK, membacakan amanat Kapolri Jenderal Pol Drs Listyo Sigit Prabowo dalam peringatan HUT Brimob Polri ke-78.
"Selamat Ulang Tahun kepada jajaran Korps Brimob Polri ke-78 sebagai pasukan elit Polri yang berkontribusi dalam mewujudkan Indonesia Maju," ujar Rachmad.
BACA JUGA:Loker Terkini, OJK Butuh Pegawai Baru. Ini Posisi yang Dibutuhkan dan Simak Batas Akhir Pendaftaran!
BACA JUGA:Kolaborasi demgan BRI, Ini Dia Visi KemenKopUKM untuk Revolusi UMKM