Tidak Buang Ginjal Lama, Pendonor Ayah Sendiri,

Senin 30 Oct 2023 - 22:00 WIB
Reporter : Neni
Editor : Edi Sumeks

"Ginjal lamanya tetep ada di tubuh pasien , jadi tidak membuang ginjal lama yang rusak.  Ginjal yang baru diletakan pada perut bagian bawah atau di daerah pelvis. ,"ucapnya seraya mengatakan, tim dokter RSCM ini adalah Tim yang melakukan pengampuan kepada Tim  Transplan Ginjal RSMH , sehingga nantinya Tim transplan Ginjal RSMH dapat melakukan transplantasi ginjal secara mandiri. 

"Proses transpalasi ginjal pertama proses operasi pendonor dulu sekitar dua jam. Kemudian dilanjutkan pemasangan  ginjal donor pada pasien. Diambil ginjal kiri kemudian ditanamkan di bagian kanan. Di rongga perut bagian bawah sebelah kanan,"sambungnya 

"Alhamdullilah operasinya berjalan lancar, sesuai diharapkan. Waktunya juga sesuai prediksi,"terangnya

Direktur Utama  RSUP dr. Mohammad  Hoesin, Dr. Siti Khalimah, Sp. KJ, MARS mengatakan,  operasi transplantasi ginjal ini bukan yang pertama.  "Karena sebelumnya sudah melakukan dari tahun 2016.  Sudah empat pasien yang kita laksanakan transplantasi ginjal tapi memang sempat terhenti karena covid-19," ujarnya. 

Dijelaskan, Pelaksanaan pada 30 Oktober 2023 di RSUP dr. Mohammad  Hoesin. Nanti dalam pelaksanaan dilakukan pendampingan dari tim  RSCM. "Karena RSCM adalah rumah sakit yang ditunjuk oleh Menteri Kesehatan sebagai pengampuh utama untuk pelayanan urunepologi yang di dalamnya  ada namanya transplantasi ginjal. 

"Kita harus mengejar transplasi ginjal karena kita diberi tugas untuk mencapai strata yang tertinggi Rumah Sakit dengan kompetensi tertinggi yaitu Paripurna. Untuk mencapai itu salah satu persyaratannya adalah kita harus mampu melaksanakan operasi transplantasi ginjal," katanya. 

Dijelaskan, sekarang pemerintah sedang melaksanakan program jejaring pengampuhan namanya layananan prioritas kanker jantung stroke oronepologi (KJSO) teknologi paling utama. Tujuannya adalah untuk meningkatkan akses dan mutu layanan prioritas tersebut. 

"Kenapa KJSO prioritas, karena penderitanya banyak membutuhkan biaya banyak dan angka kematiannya tinggi. Prioritas dalam rangka tersebut maka mempunyai dua tugas yang satu adalah mengembangkan kompetensi internal RSUP Muhammad Hosein sehingga mencapai srata yang tertinggi,"ucapnya 

Lebih lanjut dia menuturkan, untuk stroke sudah mencapai tertinggi sudah Paripurna. "Untuk teknologi ini kami masih utama itu untuk mencapai Paripurna tadi kami harus melakukan transplatasi ginjal.  Jadi sebenarnya sampai di kami  yang melakukan transplantasi. 

"Mudah-mudahan setelah pendampingan hasilnya bagus, dan kami akan dilepas. Sehingga kami bisa melakukan tranplantasi mandiri. Untuk transplantasi ginjal di cover oleh BPJS. Namun bagi masyarakat yang mau melalui jalur umum juga bisa menjalani operasi transplantasi ginjal di RSMH Palembang dengan kisaran budget Rp 450 juta sampai Rp 900 juta.

"katanya 

"Alhamdullilah ini berjalan lancar, kami strata ke dua berusaha naik ke stara pertama dengan pendampingan RSCM. Awalnya pasien memang ingin di RSCM. Tapi begitu di disana waktu tunggunya sangat panjang baru bisa tahun depan. Setelah koordinasi di RSMH bisa dan hari ini dijadwal setelah dilakukan serangkaian pemeriksaan  pasien dan pendono,"sambungnya 

Diakuinya, pasca operasi proses pemulihan cukup lam. " Terkait kondisi pasien pasca operasi kami juga akan melakukan konsultasi dengan tim dokter RSCM,katanya

"RSMH merupakan RS rujukan dari RSCM. Karena untuk di RSCM sendiri untuk transplantasi ginjal antreannya panjang. Kalau sebelumnya Jejen dijadwalkan akan dilakukan transplantasi ginjal di RSCM pada Mei 2024, maka di sini dilakukan hari ini," ujarnya 

Selanjutnya, Direktur Utama RSCM Dr Sumaryono Sp.PD-KR MPH mengatakan, harapannya setelah ini paling tidak tiga bulan kemudian ada lagi transplantasi ginjal.  

"Kalau di RSCM itu seminggu dua pasien, kedepannya akan kita tingkatkan jadi tiga pasien. Karena antreannya saat ini saja sudah sampai Juli 2024, maka kita perlu terus berinovasi," katanya

Kategori :