Jemaah Haji Kloter 19 Asal Kabupaten Muratara Tiba di Kantor Bupati, Keluarga Terharu dan Merasa Lega

Minggu 30 Jul 2023 - 14:10 WIB
Reporter : novi hariyanto
Editor : novi hariyanto

Jemaah Haji Kloter 19 Asal Kabupaten Muratara Tiba di Kantor Bupati, Keluarga Terharu dan Merasa Lega MURATARA, SUMATERAEKSPRES.ID - Ratusan jemaah haji kloter 19 dari Kabupaten Muratara akhirnya tiba di Kantor Bupati Muratara setelah menunaikan ibadah haji. Pengamanan ketat d oleh pihak kepolisian, di pimpin oleh Kasat Lantas AKP Saharudin dan Kapolsek Rupit AKP Khairil Hambali.

BACA JUGA :Buruan Lamar! PT Grab Teknologi Indonesia Mencari Analis Riset Pasar Terbaik
Sejumlah warga di Kabupaten Muratara turut menyambut kedatangan keluarga dan kerabat mereka yang baru saja menunaikan ibadah haji. Elfi, salah satu warga Kecamatan Rupit, bersyukur karena dapat bertemu kembali dengan keluarganya. Sebelumnya, ia merasa cemas dan khawatir terhadap kondisi jemaah haji di tahun 2023. Informasi mengenai cuaca panas ekstrem dan pelayanan jamaah haji yang kurang optimal membuat orang-orang di rumah menjadi khawatir. Setelah bertemu dengan keluarganya, Elfi merasa lega.
BACA JUGA :FIFGROUP Young Leader 2023: Beasiswa Menjanjikan untuk Mahasiswa Sebesar Rp9 Juta, Yuk Daftar!
"Bersyukur karena seluruh anggota keluarga selamat sampai ke Muratara dalam keadaan sehat,"ucapnya haru. Namun, tidak semua jemaah haji kloter 19 bisa pulang ke tanah air.
Tags :
Kategori :

Terkait