JAKARTA, SUMATERAEKSPRES.ID - Penggemar sepakbola atau Timnas ada kabar gembira, Lionel Messi bersama Timnas Argentina bakal ke Indonesia. Mereka akan melawan Timnas dalam laga pertandingan FIFA pada 19 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan. Keputusan resmi itu diungkap langsung oleh AFA selaku federasi sepakbola Argentina. Bahkan, Argentina juga memposting pengumuman itu ke media sosial atau medsos resmi Timnas Argentina Senin 22 Mei 2023 pagi ini. Ini bakal menjadi salah satu pelecut semangat Timnas Indonesia. Sebab, Argentina adalah Juara Piala Dunia 2022 lalu. BACA JUGA : RESMI! Argentina, Negaranya Lionel Messi Gantikan Indonesia jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20 Apalagi, Argentina juga memiliki megabintang Lionel Messi. Lalu ada juga nama-nama beken lainnya seperti Lautaro Martinez, Paolo Dybala, Emi Martinez, Enzo, Di Maria, dan lainnya. Ini akan menjadi modal berharga bagi Timnas Indonesia yang akan mengarungi Piala Asia menghadapi klub besar seperti Jepang. Sebelumnya, isu melawan Argentina memang sempat mencuat. Bahkan pemain Timnas Marselino Ferdinan menyebut jika itu terlaksana dia ingin bertemu Messi dan menekelnya. Namun, itu dia sampaikan dengan nada bercanda saja. Dia menanggapi itu usai adanya isu seorang Jurnalis Argentina Gaston Edul yang menyebut Argentina akan datang ke Indonesia. Menurutnya Argentina akan ke Indonesia pada 19 Juni nanti.
Kategori :