Tinjau Renovasi dan Pelayanan RSUD, Pastikan Masyarakat Dapat Pelayanan Optimal
BERBiNCANg : Pj Bupati Empat Lawang Fauzan saat berbincang dengan war ga yang sedang mendapatkan layanan kesehatan di RSUd Empat Lawang.-foto: hendro/sumeks-
EMPAT LAWANG, SUMATERAEKSPRES.ID – Meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan, Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin langsung meninjau renovasi ruang di RSUD Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang.
Kunjungan ini juga menjadi momentum bagi Fauzan untuk memastikan berbagai sarana dan prasarana rumah sakit dapat memenuhi kebutuhan masyarakat.
Fauzan didampingi oleh Kabid Pelayanan RSUD Tebing Tinggi, Eman Sulaiman, menyusuri berbagai ruang yang sedang direnovasi. Peninjauan tersebut meliputi evaluasi kondisi fasilitas yang ada, inventarisasi permasalahan, serta identifikasi sarana yang masih layak digunakan.
Tidak hanya fokus pada renovasi, Fauzan juga memantau langsung proses pelayanan kesehatan di rumah sakit tersebut. Ia menyempatkan diri untuk berdialog dengan masyarakat yang sedang mengantre pelayanan kesehatan. Langkah ini dilakukan untuk menyerap aspirasi serta memastikan keluhan warga dapat ditangani dengan baik."Selain mengecek renovasi ruangan, kami juga memastikan masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal di RSUD Empat Lawang ini," ujar Fauzan Khoiri Denin.
BACA JUGA:Klinik Orthopedi dan Traumatologi, Layanan Unggulan RSUD Siti Fatimah Az-Zahra
BACA JUGA:Ganja 35 Kg Dibakar di Incinerator RSUD Martapura, Polres OKU Timur Berkomitmen Bersih Narkoba
Ini sebagai komitmen pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan bagi masyarakat Kabupaten Empat Lawang. Renovasi yang dilakukan diharapkan mampu menciptakan lingkungan rumah sakit yang lebih nyaman dan representatif, sekaligus mendukung pelayanan yang lebih baik di masa depan.
Langkah ini juga sejalan dengan visi Fauzan untuk menjadikan RSUD Tebing Tinggi sebagai pusat layanan kesehatan yang dapat diandalkan oleh seluruh lapisan masyarakat.